Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) mendapatkan 800 orang siswa SMA dan SMK pemegang Kartu Indonesia Pintar atau KIP sebagai penerima beasiswa melalui jalur aspirasi.

"Alhamdulillah atas perjuangan kami melalui jalur aspirasi, Banjarmasin mendapatkan 800 orang pemegang KIP," ujar Ketua Komisi IV Bidang Kesra DPRD Kalsel yang juga membidangi pendidikan, HM Lutfi Saifuddin di Banjarmasin sebelum kunjungan ke luar daerah, Jumat.

Wakil rakyat asal daerah pemilihan (dapil) Kalsel I/Kota Banjarmasin dari Partai Gerindra itu tampak bangga karena 800 orang peserta didik dari konstituennya mendapatkan bantuan beasiswa dengan sistem KIP melalui jalur aspirasi.

Anggota DPRD Kalsel dua periode itu mengatakan, sesuai ketentuan besaran beasiswa tersebut satu juta rupiah per orang per tahun.

"Mendapatkan beasiswa untuk 800 orang tersebut juga melalui perjuangan wakil kita yang duduk di Komisi X DPR RI yaitu H Muhammad Nur S Sy atau yang akrab dengan sapaan Madnur dari Partai Gerindra," lanjutnya.

"Memang se-Kalsel ribuan orang yang mendapat KIP atau beasiswa (termasuk melalui jalur aspirasi). Tapi yang terbanyak mendapatkan beasiswa melalui jalur aspirasi Kota Banjarmasin," tambahnya.

Oleh sebab itu, dia berharap agar sekolah menginventarisasi kembali mereka yang akan mendapat beasiswa tersebut, terutama untuk jalur aspirasi.

"Kita juga berharap beasiswa jalur aspirasi tersebut tepat sasaran, yaitu prioritas betul-betul orang kurang mampu atau kondisi perekonomian keluarganya tergolong menengah ke bawah," demikian Lutfi.

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020