Pemerintah Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan, sedang menyusun program jaring pengaman sosial bagi tenaga informal seperti tenaga buruh harian yang kini diliburkan maupun pedagang kaki lima yang kini pendapatannya menurun.

Menurut Bupati di Pelaihari, Rabu, program jaring pengaman sosial tersebut penting untuk segera dilakukan, sehingga perekonomian masyarakat tetap bisa jalan dengan baik.

"Kami harus segara menyusun program untuk membuat jaring pengaman sosial kepada mereka, utamanya adalah untuk kebutuhan makan minum keluarga," katanya.

Menurut dia, kendati saat ini pemerintah sedang fokus menangani persoalan kesehatan terkait wabah pendemi Coron, namun ekonomi harus tatap mendapatkan perhatian serius.

"Karena kalo kita fokus di kesehatan saja, maka ekonomi akan hancur. Akibatnya, kemampuan untuk menangani kesehatan juga akan menurun dan akan menyebabkan kegagalan dikedua hal tersebut,” tandasnya.
Baca juga: Mendagri ingatkan kepala daerah tetap koordinasi penanganan covid-19
Baca juga: PKK bagikan sembako gratis dan masker ke lansia
Baca juga: Ramadhan dan Idul Fitri masyarakat diminta beribadah di rumah
Sebelumnya, bupati mengikuti video conference yang digelar Kementerian Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia Tito Karnavian bersama Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.

Selain itu juga, Menteri BUMN Erick Tohir, Menteri Kenetagakerjaan Ida Fauziah dan Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dan kepala daerah se-Indonesia, pada Selasa (7/3).

Dalam acara tersebut, Mendagri Tito Karnavian mengatakan, pelaksanaan rapat koordinasi sebagai upaya untuk memastikan sinkronisasi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah terkait program percepatan penanganan COVID-19.

Mendagri juga mengingatkan, kepala daerah agar senantiasa berkoordinasi dengan pemerintah pusat dalam rangka mengambil kebijakan selama penanganan covid-19.

Toto juga menyampaikan, bahwa di beberapa daerah telah melakukan berbagai inovasi dalam menyikapi penanganan COVID-19.

Turut hadir pada acara tersebut, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Tanah Laut Masturi, Kepala Dinas Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Muhammad Darmin, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Tanah Laut Rizayadi.

Pewarta: Ulul Maskuriah/Arianto

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020