Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) melalui Dinas Kesehatan menggelar Rapat Koordinasi dan Pembentukan Tim Pelaksanaan Kesehatan Jiwa Masyarakat (TP-KJM), di Aula Bakti Husada Dinas Kesehatan setempat, Selasa (15/10).
Kepala Dinas Kesehatan HST, drg H Kusudiarto melaporkan kegiatan ini untuk meyikapi fenomena gangguan kejiwaan pada masyarakat dan bahkan mengakibatkan korban meninggal dunia.
Baca juga: Tingkat resiko profesi Pembakal tinggi, jadi harus terdaftar BPJS
Sehingga menurutnya, sangat diperlukan sekali dibentuknya tim ini sebagai pedoman untuk melaksanakan koordinasi dan penanganannya.
lebih lanjut, Kusudiarto mengatakan, tujuan sosialisasi ini adalah tentang pentingnya penanganan kesehatan jiwa, terutama penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) secara terpadu.
Baca juga: Berkat Nasdem, HST kembali juara lomba Voli se-Banua Anam
Juga turut melibatkan banyak sektor, institusi dan LSM sebagai pedoman untuk melaksanakan koordinasi dan penanganannya bagi orang dengan gangguan jiwa.
Pesertanya terdiri dari DPRD, Kepala OPD/Lintas Sektor terkait, Kepolisian /TNI, RS H Dhamhuri Barabai, Camat se-Kabupaten HST, Perwakilan Lurah/Pembakal, Kepala Puskesmas se-HST, Organisasi Profesi, Ormas/Keagamaan dan LSM.
Baca juga: Besama ulama dan PP, Athaillah Hasbi serahkan berkas Cabup ke Golkar HST
Bupati HST, H A Chairansyah saat membuka acara menyatakan, sangat mengapresiasi dan menyambut baik digelarnya kegiatan ini sebagai upaya strategis dan langkah nyata dalam membangun komitmen bersama memahami pentingnya penanganan kesehatan jiwa terutama penanganan orang dengan gangguan jiwa secara terpadu.
Dia juga menyambut baik dengan dibentuknya Tim Pelaksanaan Kesehatan Jiwa Masyarakat di Kabupaten HST, sehingga masalah kesehatan jiwa bisa dapat ditangani secepatnya.
Melalui Rakor ini, Bupati berharap agar dapat menghasilkan rumusan yang tepat untuk menyampaikan gagasan, ide dan memahami peran, tugas dan tanggungjawab masing-masing institusi untuk saling berkontribusi dalam memberikan sumbangsih pemikiran, agar tercipta komitmen dalam penanganan kesehatan jiwa secara terpadu.
Kedepannya Ia berharap juga, kegiatan tim yang akan dibentuk ini untuk bisa mengoptimalkan peran dan fungsinya dengan melakukan koordinasi dan bekerja sama diantara semua elemen dalam melaksakan tugasnya," ujarnya.
Baca juga: Pemkab HST kirim tiga santri ke Timur Tengah
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019