Didampingi para ulama dan pasukan Ormas Pemuda Pancasila (PP), Athaillah Hasbi menyerahkan formulir pendaftaran bakal calon bupati (Cabup) ke kantor Partai Golkar Hulu Sungai Tengah (HST), Senin (14/10).

Kedatangan anggota DPRD Provinsi Kalsel yang akrab dipanggil Atak itu disambut langsung oleh jajaran pengurus partai Golkar HST termasuk Ketuanya H Saban Effendi dan sekretaris Suhaimi.

Baca juga: Delapan calon Daftar ke Golkar, termasuk H Asoy siap berpasangan H Zanie

Mantan aktivis mahasiswa yang pernah bergelar Singa Podium itu mengatakan, salah satu keyakinannya ikut menjadi calon Bupati ini adalah karena banyak mendapat dorongan dari tokoh masyarakat HST, termasuk para ulama, tokoh agama, dan organisasi-organisasi kemasyarakatan.

"Visi misi kita ke depan adalah membangun ekonomi kerakyaratan mulai dari desa, agar menjadi desa yang kuat dan Kabupaten HST menjadi Kabupaten yang hebat, maju dan terdepan," kata mantan anggota DPRD HST dua periode itu dan menyatakan jargonya adalah Gaul, Peduli dan Merakyat.

Baca juga: Golkar, Gerindra dan Nasdem terbanyak daftarkan Bacaleg HST

Menurutnya, sebagai kader Golkar sendiri, tentunya akan lebih serius tidak hanya bertujuan memajukan HST, tetapi juga partai dan Tahun 2020 ini harus menjadi masa kejayaan dan kebangkitan partai Golkar.

"Kita yakin, partai akan memilih kita dan kami cuma di partai Golkar ini saja mendaftar. Untuk wakilnya nanti juga sudah kami persiapkan," kata Ketua Ormas Pemuda Pancasila HST itu.

Baca juga: Johar hanya Wakil Ketua sementara DPRD HST, yang definitifnya Saban

Partai Golkar sendiri, saat ini menjadi rebutan para kandidiat calon kepala daerah untuk meminangnya. Pasalnya, pada Pileg 2019 yang lalu, Golkar berhasil meraih enam kursi dari 30 kursi yang tersedia di DPRD HST.

Berdasarkan syarat pencalonan Bupati dan Wakil Bupati HST melalui partai, wajib didukung sebanyak lima persen dari jumlah kursi di DPRD, dengan demikian Golkar HST sudah cukup untuk mengusung salah satu kandidatnya tanpa harus berkoalisi dengan partai lain.

Baca juga: Inilah para pejabat legislatif HST yang akan dilantik besok

Ketua Partai golkar HST, H Saban Effendi menyebutkan, sudah ada 10 bakal calon yang ikut mendaftar dari penjaringan partai Golkar. Sedangkan dari kader partai Golkar sendiri ada dua nama yang mendaftar, yaitu H Hendra Suryadie atau H Asoy dan Athaillah Hasbi atau Atak.

"Berkas para bakal calon ini nantinya kita teruskan pengurus Golkar tingkat provinsi dan provinsi yang akan meneruskan ke pusat. Jadi pusat yang akan menentukan siapa bakal calon yang direkomendasikan," kata Saban.

Baca juga: Pemkab HST kirim tiga santri ke Timur Tengah

Dikatakannya, kalau jajaran pengurus Golkar dari kecamatan hingga kabupaten, memang menghendaki yang diusung adalah kader Golkar sendiri. Karena kalau kader sendiri lebih memperhatikan dan bisa membesarkan partai Golkar.

Menurut Saban, kepada calon lain pun yang ikut penjaringan di partai Golkar harus punya komitmen memajukan partai Golkar.

Baca juga: Pemkab HST raih piagam WTP

Salah seorang ustadz yang biasa menjadi Muadzin di Masjid Sholaha dan Masjid Agung Riyadushalihin Barabai, M Aini Shiddiq menilai, sosok Athaillah Hasbi ini di masyarakat sangat bagus dan juga merupakan jamaah yang aktif ke masjid.

"Karakter beliau ini juga sangat berpotensi memimpin HST ke depan, karena sudah berpengalaman duduk di DPRD HST dua periode dan sekarang terpilih lagi menjadi anggota DPRD Provinsi Kalsel, jadi sangat mengerti dengan keadaan wilayah," ucapnya.

Baca juga: Bupati tinjau pembangunan Asrama Murakata Banjarbaru bernilai Rp3,8 miliar

Secara pribadi Dia juga menyarankan, agar Athaillah Hasbi ini berpasangan dengan wakilnya dari kalangan para ulama, agar tercipta suatu sinergi umara dan ulama memajukan HST.

Berikut video saat Athaillah Hasbi menyerahkan berkas pendaftaran ke Partai Golkar HST: 

https://youtu.be/Kye5O7tgc5Q
 

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019