Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry menyampaikan program BPJS semesta untuk seluruh masyarakat HSS program ini rencananya akan dimulai awal tahun 2019.
Ia mengatakan, untuk lancarnya proses pendataan dalam BPJS Semesta ini agar masyarakat aktif mendaftarkan dirinya ke kantor desa masing-masing agar data warga benar-benar lengkap dan tidak ada yang ketinggalan.
Baca juga: Bupati minta warga daftar sendiri BPJS gratis
"Program BPJS Semesta ini berlaku untuk seluruh warga HSS dan merupakan realisasi janji politik kami dalam Pilkada tahun 2018, untuk memberikan perlindungan kesehatan kepada warga HSS," katanya, saat memberikan sambutan dalam kegiatan Safari Maulid di Langgar, Nurul Iman, Desa Banua Anyar, Kecamatan Daha Selatan, Kamis (29/11).
Dijelaskan dia, selain adanya Program BPJS Semesta, saat ini masyarakat Daha Selatan yang ingin membuat KTP tidak perlu repot-repot datang jauh ke Kandangan lagi, karena di Daha Selatan sudah ada kantor pelayanan untuk pembuatan KTP.
Pelayanan dalam bentuk jemput bola ini tentunya untuk mendekatkan dan memudahkan masyarakat dalam pengurusan data kependudukan, disamping direncanakan Sabtu (1/12) ia juga akan meresmikan Kantor Samsat cabang untuk daerah Negara.
Baca juga: Wujudkan layanan BPJS Semesta
Pada kesempatan ini Bupati HSS didampingi Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad bersama Kepala Dinas Sosial Hj St. Erma menyerahkan bantuan kepada beberapa anak yatim.
Turut berhadir, Camat Daha Selatan H.Ahmad Sapuan, anggota DPRD, Kepala Bank Kalsel Cabang Kandangan Andhy Andriyawan, para kepala SKPD, Kepala Kantor Kemenag HSS H Saribuddin, kepala desa, tokoh masyarakat serta warga masyarakat setempat, dan selaku penceramah yaitu Ustadz Jarkasi.