Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) melalui Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Dispera KPLH) mengggelar lomba gambar dinding atau graffiti.
Kepala Dispera KPLH HSS, HM Saputra, di Kandangan, Minggu (7/1), mengatakan, kegiatan yang dibuka Bupati HSS H Achmad Fikry, digelar sebagai salah satu upaya untuk menjadikan lingkungan yang sehat, bersih, hijau dan menarik.
"Jumlah peserta kegiatan ini sebanyak 24 peserta baik dari kelompok ataupun perorangan, yang berasal dari berbagai daerah di antaranya Banjarmasin, Banjarbaru, Martapura, Tapin dan tentu saja dari HSS sendiri,"katanya.
Dijelaskan dia, lokasi lomba gambar dinding berada di lorong kediaman dinas Bupati, disamping Wisma Duta dan tak jauh dari Taman Palindangan Sehati, Kandangan.
Warga Kandangan Rhie Hrd, mengatakan tidak usah lagi ke Banjarbaru atau Banjarmasin, karena di Kandangan juga sudah ada grafiti dinding.
"Malah yang lebih membanggakan, graffiti di HSS dilombaakan dan di dukungan Pemkab HSS, mudah-mudahan para seniman di HSS semakin berjaya,"katanya.
Senada itu, warga Kandangan lainnya Dillah, mengatakan yang penting lagi untuk menjaga dan merawat hasil pembangunan.
Menurut dia, jangan ada tangan-tangan yang jahil kemudian merusaknya, perlu nantinya lokasi gambar graffiti diberi penerangan listrik, sehingga paling tidak mencegah terulangnya kerusakan fasilitas publik.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Camat Kandangan Ronaldy Prana Putra, para peserta lomba dari berbagai daerah, serta warga masyarakat sekitar lorong rumah Dinas Bupati HSS.
Dispera KPLH HSS Gelar Lomba Gambar Dinding
Minggu, 7 Januari 2018 23:23 WIB
Jumlah peserta kegiatan ini sebanyak 24 peserta baik dari kelompok ataupun perorangan, yang berasal dari berbagai daerah di antaranya Banjarmasin, Banjarbaru, Martapura, Tapin dan tentu saja dari HSS sendiri,