"Bazar Ramadan ini secara khusus untuk membantu kebutuhan pokok rumah tangga keluarga besar personel Polresta Banjarmasin," ucap Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Cuncun Kurniadi di Banjarmasin, Kamis.
Baca juga: Wanita paruh baya rampok emas di Banjarmasin
Cuncun mengatakan kegiatan ini merupakan niat ingin membantu agar personel bisa berbelanja dengan harga yang lebih murah dibanding di pasaran.
Dia juga mengatakan besar harapan agar seluruh keluarga besar Polresta Banjarmasin merasakan indahnya keberkahan pada Bulan Suci Ramadhan ini.
Kebutuhan pokok yang di pasarkan di Bazar Ramadhan ini di antaranya seperti sembilan bahan pokok, beras, telur, minta, dan lainnya.
Baca juga: Polresta Banjarmasin siapkan enam posko mudik lebaran
"Setidak bisa menghadirkan solusi untuk kebutuhan pokok rumah tangga keluarga besar personel Polresta Banjarmasin dan mudah-mudahan membawa keberkahan untuk kita semua," ucap Kapolresta Banjarmasin.
Kapolresta Banjarmasin juga menyebutkan Bazar Ramadhan ini terlaksana berkat kolaborasi bersama dengan Pemerintah Kota Banjarmasin.
"Alhamdulillah, personel sangat antusias berbelanja di 40 stan yang kami menyediakan dengan berbagai kebutuhan pokok. Harapan saya mudah-mudah kegiatan ini bisa membantu," tutup Kapolresta Banjarmasin.
Baca juga: Polresta Banjarmasin tetapkan tukang las tersangka miliki sabu 30,03 gram