Ngabang, Kalbar, (Antaranews Kalsel) - Ketua Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Kalimantan Barat, Karolin Margret Natasa mengharapkan Tour de Khatulistiwa mampu melahirkan pembalap unggulan yang dapat membawa prestasi gemilang bagi Indonesia di tingkat internasional.
"Saya sangat bersyukur, kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar, meski harus diakui masih banyak kekurangan yang harus dibenahi untuk kedepannya. Namun, saya tentu berharap agar ajang ini bisa melahirkan pembalap sepeda unggulan yang dapat mengukir prestasi gemilang di kancah Internasional," kata Karolin di Ngabang, Senin.
Dia menjelaskan, pada kegiatan Tour de Khatulistiwa itu, peserta menempuh rute sekitar 169,5 km menuju kota Ngabang dari Pontianak.
Para peserta lomba disambut oleh Gubernur Kalbar Cornelis, Pj. Bupati Landak Jakius Sinyor, dan Kepala SKPD Pemkab Landak.
Karolin yang mencalonkan diri sebagai calon bupati Landak itu mengakui, peserta Tour de Khatulistiwa tahun ini tidak semeriah tahun-tahun sebelumnya.
"Yang hadir terbatas tidak semeriah tahun sebelumnya karena memang masalah dana, dan jujur saja untuk tahun ini kita juga tidak terlalu siap untuk administrasi dan evaluasi seperti misalnya untuk tahun ini kita agak deg-degan karena banjir di beberapa ruas jalan," tuturnya.
Karolin menegaskan, kedepan jika dilaksanakan, masalah bagian dari alam dan cuaca ini akan jadi pertimbangan.
Mantan anggota DPR ini menambahkan, untuk rute dan medan, bagi para atlet khususnya di Kalbar tidak ada yang terlalu berat. Tetapi yang menjadi tantangan berat dan berbeda di Kalbar adalah cuaca.
"Para peserta memang mengeluhkan cuaca yang saat ini selalu hujan, jadi menjadi tantangan tersendiri bagi para atlet," katanya.
Pada pelaksanaan Tour de Khatulistiwa 2016 yang dilaksanakan Minggu kemarin itu, juara pertama diraih oleh Tony Alfiansyah perwakilan dari PDAM Tirta Kahuripan Bogor.
Juara kedua diraih Aiman Cahyadi dari Perusahaan Gas Negara, dan juara ketiga diraih oleh Hexa Pria Prasetya dari Custom Cycling Club. Masing-masing pemenang lomba mendapatkan hadiah juara 1 uang tunai sebesar Rp10.000.000 , juara 2 sebesar Rp7.500.000 , juara 3 sebesar Rp5.000.000.
Ditempat yang sama, Gubernur Kalimantan Barat Cornelis, menginginkan agar anak muda di Kalbar menyukai olahraga sepeda agar nantinya ada atlet Kalbar yang mampu mengukir prestasi di tingkat Nasional dan Internasional.
"Saat ini bersepeda sudah menjadi hobi bagi sebagian masyarakat karena sudah semakin banyak yang sadar akan manfaat dan keuntungan dari bersepeda. Selain sehat, bersepeda juga tidak merusak lingkungan," katanya./f