"Kami minta aparatur Pemkab lebih memperhatikan pengelolaan APBD terutama terkait pelaksanaan dan penyelesaian sehingga tepat waktu," ujar Saidi usai apel hari kesadaran nasional di Martapura, Rabu.
Baca juga: Bupati Banjar minta pengurus APDESI dorong kemajuan daerah
Baca juga: Bupati Banjar minta pengurus APDESI dorong kemajuan daerah
Menurut Saidi, perhatian utama yang perlu dilakukan adalah kegiatan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) mengingat batas waktu untuk pelaksanaannya ditetapkan 21 Juli setiap tahun.
Saidi mengharapkan sisa waktu dua bulan seluruh kegiatan bidang fisik yang dibiayai DAK sudah bisa teken kontrak sehingga cukup waktu untuk menyelesaikan pekerjaan sesuai perencanaan yang telah disiapkan.
"Jika diperlukan penyesuaian dapat melalui pergeseran atau perubahan APBD. Diharapkan semua dilakukan sesuai dengan tahapan yang berlaku, sehingga target yang sebelumnya ditetapkan terealisasi," ucapnya.
Terkait hari kesadaran nasional, Saidi mengingatkan aparatur agar menjadikan momentum memperbaharui semangat kerja, dedikasi dan juga tanggung jawab.
"Selain itu, memanfaatkan kualitas pengabdian sebagai aparatur melalui peningkatan disiplin, loyalitas dan kinerja dalam upaya memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh masyarakat," pesannya.
Baca juga: Bupati Banjar pimpin rakor di hari pertama masuk kerja pasca Lebaran
Baca juga: Bupati Banjar pimpin rakor di hari pertama masuk kerja pasca Lebaran
Dikatakan, momentum apel pagi dan Hari Kesadaran Nasional juga diisi ASN maupun pegawai lainnya untuk bersama-sama menghadapi tantangan yang semakin berat dan harus disikapi dengan kedewasaan.
"Tantangan ke depan semakin besar dan berat sehingga harus disikapi bersama dengan perhatian maupun kebijakan yang dibutuhkan agar setiap keputusan memberikan hasil yang terbaik," tuturnya.
Peringatan Hari Kesadaran Nasional yang diisi apel bersama itu dirangkai halal bihalal bupati yang didampingi Wakil Bupati Said Idrus Al Habsyi dan Sekretaris Daerah Mokhamad Hilman saling memaafkan.
Apel sekaligus halal bihalal diikuti pimpinan SKPD di lingkup Pemkab Banjar dalam suasana Idul Fitri 1445 Hijriah yang masih terasa sehingga kegiatan berlangsung pada suasana penuh keakraban dan kekeluargaan.
Baca juga: Bupati Banjar target PS Talenta Banua lolos ke liga 2
Baca juga: Bupati Banjar target PS Talenta Banua lolos ke liga 2