Kotabaru (ANTARA) - Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan Syairi Mukhlis menginginkan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kabupaten setempat mengembangkan inovasi.
Guna mengembangkan inovasi, Syairi mengatakan Pemerintah Kabupaten Kotabaru perlu memberikan dukungan agar pelaku UMKM dapat meningkatkan berbagai produk yang dihasilkan.
Baca juga: Pimpinan DPRD Kotabaru dorong peningkatan UMKM
“Kami mendorong agar produk UMKM di Kotabaru bisa berkembang dan memiliki daya saing di pasaran yang lebih luas,” kata Syairi di Kotabaru, Ahad.
Syairi menyampaikan UMKM di Kotabaru perlu dukungan dan dorongan dari pemerintah daerah untuk bisa memacu semangat pelaku UMKM meningkatkan kualitas produk.
Syairi menambahkan dukungan dari pemerintah daerah melalui pelatihan kepada para pelaku Usaha Kecil Menengah untuk mengembangkan produk dan inovasi baru.
"Diharapkan produktivitas dan kualitas produk UMKM tetap terjaga, agar pelaku UKM di Kotabaru bisa bertahan dan terus berkembang," tutur Syairi.
Baca juga: Ketua DPRD apresiasi promosi "Wonderland Kotabaru"
DPRD Kotabaru inginkan UMKM berinovasi
Oleh Ahmad Nurahsin Q Minggu, 17 Desember 2023 6:33 WIB