kotabaru (ANTARA) - Kalangan DPRD Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan mengimbau para calon peternak yang akan terjun seyogyanya menyiapkan pakan dan kandang terlebih dahulu lebih awal sebelum membeli anakan kambing.
"Jangan sampai membeli anakan kambing dulu sebelum menyiapkan makanan, dan jangan mengandalkan makanan yang disiapkan alam," kata Wakil Ketua DPRD Kotabaru M Mukni.
Menurut Mukni, banyak peternak pemula gagal tidak bisa berkembang, karena persiapan yang kurang matang, terutama dalam hal pakan dan tempat tinggal ternak seperti kandang.
Selain pakan, calon peternak juga harus belajar tentang penyakit kambing yang sering muncul dan cara penanganannya agar kambing tidak mudah jatuh sakit dan akhirnya mati.
Kebiasaan di masyarakat yang sering terjadi, apabila kambing sudah kembung atau sakit hampir sebagian besar tidak bisa diselamatkan, karena langsung mati dan peternak tidak sanggup menolong.
Beternak kambing akan sangat menguntungkan apabila peternak sudah memiliki ilmunya.
"Pakan kita sediakan dengan memanfaatkan lahan pekarangan yang tidak dimanfaatkan, dan kita tidak perlu ngarit atau mencari rumput jauh-jauh dari rumah, inikan cukup efektif," ujarnya.
Mukni mengaku waktu masih belia ia memlihara kambing yang dititipkan kepada kerabatnya.
"Alhamdulillah hasilnya sangat bagus, karena bisa membantu biaya kuliah, kos, dan keperluan lainnya," paparnya.