Barabai (ANTARA) - Seiring dengan migrasi TV digital, tujuh Kabupaten / Kota di Kalimantan Selatan (Kalsel) tidak lagi bisa menonton siaran TV Analog per tanggal 30 April 2022.
Pada tahun ini, secara bertahap siaran TV Analog dimatikan dan selanjutnya beralih ke siaran TV digital.
Penghentian siaran TV Analog atau Analog Switch Off (ASO) dalam migrasi TV digital, berlangsung dalam tiga tahap yaitu tahap pertama 30 April 2022, tahap kedua 25 Agustus 2022, dan tahap ketiga 2 November 2022.
Hal itu disampaikan oleh Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Kementerian Komunikasi dan Informatika Usman beberapa waktu lalu.
Untuk ASO tahap 1 wilayah Kalimantan Selatan meliputi:
1. Kalimantan Selatan - 2 (Kabupaten Tapin, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kabupaten Balangan)
2. Kalimantan Selatan - 3 (Kabupaten Kotabaru)
3. Kalimantan Selatan - 4 (Kabupaten Tabalong).
Sosialisasi tentang siaran televisi digital terus dilakukan Kemenkominfo baik melalui lembaga penyiaran, sosial media, iklan media luar ruangan maupun terjun langsung ke masyarakat.
Hal itu agar rencana peralihan TV analog ke TV digital dapat berjalan dengan lancar. Dirjen Usman mengimbau agar masyarakat segera beralih dan mendapatkan manfaat dari TV digital.
“Siaran TV digital lebih bersih gambarnya, jernih suaranya, canggih teknologinya, dan banyak programnya. Paling penting, tetap gratis menontonnya,” katanya
Selanjutnya, Kementerian Kominfo menyatakan jika kebutuhan Set Top Box (STB) untuk pelaksanaan Analog Switch Off (ASO) tahap pertama sudah terpenuhi.
Set Top Box (STB) yang akan digunakan untuk ASO tahap pertama berjumah 3.203.854 perangkat yang akan dibagikan untuk 166 Kabupaten/Kota. "Kalsel dapat jatah sekitar 76 ribu," kata Kepala Dinas Diskominfo Kalsel H Muslim beberapa waktu yang lalu.
Kominfo berpedoman pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dari Kementrian Sosial untuk distribusi perangkat Set Top Box (STB). Menurut data tersebut, jumlah maksimal penerima bantuan STB sebanyak 6.737.971 rumah tangga miskin.
Muslim menyebutkan, estimasi bantuan STB untuk masyarakat Kalsel sebanyak 76.543 unit yang tersebar di seluruh Kabupaten dan Kota di Kalsel.
Menurutnya, pembagian dilakukan melalui empat zona. Zona Kalsel satu yaitu meliputi Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kabupaten Banjar, Barito Kuala dan Tanah Laut.
Zona dua yaitu Kabupaten Tapin, Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Selatan, Balangan dan Tabalong.
Zona tiga khusus kabupaten Tanah Bumbu dan zona empat Kabupaten Kota Baru karena lokasinya yang lumayan jauh.
"Zona Kalsel satu pendistribusiannya akan dimulai pada 25 Agustus 2022," kata Muslim.
Ia menambahkan, memang tidak semua masyarakat mendapatkan STB gratis, hanya masyarakat yang kurang mampu saja.
"Mereka yang mendapatkan STB gratis adalah yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial RI," katanya.
#ASO #analogswitchoff #TVdigital #siarandigitalindonesia #ASO2022
Tujuh wilayah Kalsel masuk ASO tahap pertama
Senin, 20 Juni 2022 7:34 WIB