Jakarta (ANTARA) - Kembali bertanding selama absen dalam dua laga, Iago Aspas mencetak gol dan mengaransemen dua gol lainnya ketika Celta Vigo menghempaskan Espanyol 3-1 dalam pertandingan Liga Spanyol yang baru saja berakhir Sabtu dini hari ini.
Striker veteran yang absen satu pertandingan karena larang bermain dan satu lagi pertandingan karena cedera tersebut merancang gol yang dibuat Santi Mina yang membuka keunggulan Celta tiga menit setelah kickoff.
Aspas menggandakan kedudukan dua menit kemudian ketika dia melepaskan tendangan melengkung yang melewati dua bek lawan dan sekaligus penjaga gawang Diego Lopez sebelum bersarang dalam gawang Espanyol. Itu adalah gol kedelapan Aspas sepanjang musim ini.
Pemain pengganti Denis Suarez menyempurnakan kemenangan Celta pada menit ke-82. Gol ini diawali serangan balik yang dilanjutkan oleh Aspas dengan mengumpan Hugo Mallo sebelum yang belakangan memberikan assist bagi gol yang dibuat Suarez.
Loren Moron menciptakan gol pelipur lara untuk Espanyol dari jarak dekat pada dua menit setelah waktu normal selesai ketika memperdaya kiper Matías Dituro yang sudah salah langkah.
Kemenangan kandang yang kedua musim ini di Stadion Balaidos membuat tim asuhan Eduardo Coudet merangkak naik ke urutan ke-12 klasemen LaLiga Spanyol.
Espanyol yang kini urutan kesembilan yang selama musim ini tangguh kala bermain di kandang sendiri, masih tanpa kemenangan dalam semua dari sembilan tandangnya.
Iago Aspas pimpin Celta hempaskan Espanyol 3-1
Sabtu, 18 Desember 2021 8:49 WIB