Banjarbaru (ANTARA) - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Banjarbaru Fadliansyah menerima dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2021 yang diserahkan Wakil Wali Kota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan.
Penyerahan dokumen (RKPD) 2021 dilakukan pada rapat Forum SKPD di lingkungan Pemkot Banjarbaru, Selasa (3/3) dihadiri pimpinan SKPD dengan agenda penyusunan rencana kerja tiap satuan kerja atau instansi.
"Forum gabungan SKPD sebagai bagian dari penyusunan RKPD punya arti penting mengawal kepentingan dari aspirasi masyarakat terangkum dalam musrenbang tingkat kelurahan dan kecamatan," ujar wawali.