Banjarmasin (ANTARA) - Ketua Komisi IV Bidang Kesra DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) HM Lutfi Saifuddin menyambut positif terhadap gerakan "World Hijab Day" atau Hari Hijab Sedunia.
"Kami menyambut positif dan gembira adanya gerakan World Hijab Day (WHD) atau penggunaan jilbab tersebut," ujarnya menjawab Antara Kalsel di Banjarmasin, Sabtu.
Karena, menurut wakil rakyat dari Partai Gerindra yang bergelar sarjana sosial itu, selain untuk syiar agama (tentunya agama Islam), juga menggambarkan kebebasan hak azasi manusia secara universal.
"Semoga gerakan Hari Hijab Sedunia atua WHD bisa memberi dampak positif bagi kita semua di banua Kalsel, terutama kaum perempuan," lanjut wakil rakyat asal daerah pemilihan Kalsel I/Kota Banjarmasin tersebut.
Ketua Komisi IV DPRD Kalsel yang juga membidangi pendiri dan keagamaan tersebut mengharapkan, agar semua pihak memaklumi atau menghargai terhadap WHD pada 1 Februari.
Sebelumnya atas inisiatif seorang perempuan berhijab dari Amerika Serikat bernama Nazma Khan mengimbau untuk semua penduduk dunia agar menghormati para perempuan yang mengenakan jilbab.
Ia mengimbau, bagi yang perempuan Muslim, kenakanlah jilbab satu hari ini saja apabila belum mengenakan jilbab setiap harinya.
''Bagi perempuan yang non-Muslim, hari itu bisa menjadi saat untuk mengetahui apa itu jilbab atau hijab," ujarnya, dari laman resmi worldhijabday.com.
Dalam hubungan merayakan kebebasan perempuan mengenakan jilbab di depan umum tersebut, para perempuan yang mengenakan jilbab di seluruh dunia, merancang World Day pada 1 Februari.
"Februari 2020 menjadi momen kedua pelaksanaan World Hijab Day. Momen serupa juga pernah tahun lalu, dan dalam delapan hari saja, ada 67 negara langsung setuju berkontribusi terhadap gerakan Hari Hijab Sedunia tersebut," demikian Nazma Khan.
Gerakan hijab sedunia dapat tanggapan positif
Sabtu, 1 Februari 2020 15:02 WIB
Semoga gerakan Hari Hijab Sedunia atua WHD bisa memberi dampak positif bagi kita semua di banua Kalsel, terutama kaum perempuan