Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Tim Edukasi dan staff asisten PT Subur Agro Makmur memberikan waktunya mengajar di sekolah ring satu SDN Bedaun, Kecamatan Daha Barat, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

Administratur PT Subur Agro Makmur Junet Budiarto melalui Perwakilan Tim Edukasi Budi Slamet H, di Bajayau, Sabtu (28/7), mengatakan kegiatan ini masih dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-30 Astra yang dikemas dalam bentuk Astra Agro Mengajar 3000 jam.
 
Astra Agro Mengajar 3000 jam (Antarakalsel/Fathur/Ist)

Baca juga: 30 tahun bakti Astra Agro untuk negeri

"Kegiatan ini akan di lakukan tiap minggu ke sekolah-sekolah yang berada di ring satu atau  sekolah yang berada di desa sekitar perkebunan PT Subur  Agro Makmur,  sampai puncak HUT Astra Agro Lestari pada bulan Oktober  2018," katanya, saat memberikan keterangan via telepon.

Dijelaskan dia, materi pengajaran yang disampaikan terkait dengan pentingnya produk olahan dari kelapa Sawit dalam kehidupan, karena produk-produk dari bahan dasar kelapa Sawit bisa digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
 
Astra Agro Mengajar 3000 jam (Antarakalsel/Fathur/Ist)

Baca juga: Achmad Fikry halal bihalal bersama ribuan relawan se Daha

Produk itu misalnya, minyak goreng, margarin, sabun, kosmetik, dan lainnya dan diharapkan melalui pengajaran ini anak-anak didik di sekolah yang berada di ring satu mengetahui secara dini pentingnya olahan beragam produk kepala Sawit dan menanamkan kecintaaanya pada usaha perkebunan.

Adapun anggota tim yang diturunkan antara lain, Boneka Mas Bro, Herdieka, Akhsan Arief, Esti Setyaningsih, Dedi Romanda dan Devi Feriyanjani, pengajaran yang diberikan mendapatkan antusias para anak didik dari SDN Bedaun yang mengikuti kegiatan hingga selesai.

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018