Kandangan, (Antaranews Kalsel) - PT Surya Langgeng Sejahtera (SLS), perusahaan perkebunan dari AMARA Group yang beroperasi di Kecamatan Kalumpang, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) melaksanakan program peduli pendidikan, di SDN 3 Bago Tanggul.

Administrator PT SLS, Sugito, di Bago Tanggul, Senin (7/5), mengatakan program ini diharapkan dapat ikut berperan sebagai penyemangat anak untuk sekolah, membina dan mengembangkan siswa berprestasi serta berupaya meningkatkan pendidikan di sekitar PT. SLS.

"Pendidikan merupakan amanah dari konstitusi, namun sampai saat ini keterbatasan kemampuan ekonomi keluarga masih menjadi kendala bagi sebagian anak bangsa di Indonesia untuk dapat mengakses pendidikan yang berkualitas,"katanya.

Dijelaskan dia, berangkat pentingnya peran pendidikan untuk anak bangsa, maka pihak dia melaksanakan program peduli pendidikan, antara lain dengan memberikan bantuan sarana kebutuhan sekolah dan sarana kebutuhan sekolah siswa.
 
Penyerahan Bantuan Kebutuhan Siswa (Antarakalsel/Fathur/Ist)

Baca juga: Video - 47 Perusahaan Anggota GAPKI siap siaga Karhutla

Ini menjadi bentuk tanggung jawab PT SLS terhadap karyawan, masyarakat dan lingkungan sekitar yang sering disebut Corporate Social Responsibility (CSR), dan kegiatan ini dilaksanakan bekerjasama dengan Kepolisan Resort (Polres) HSS, dirangkai penanaman pohon kelapa Sawit di lingkungan SDN 3 Bago Tanggul.

Adanya bantuan 20 batang bibit tanaman kelapa Sawit di lingkungan sekolah, peruntukannnya nantinya apabila sudah berbuah dan menghasilkan maka akan dapat digunakan untuk memenuhi keperluan sekolah dan ikut mendukung terselenggaranya pendidikan berkualitas dilingkungan PT SLS.

Kapolres HSS, AKBP Rahmat Budi Handoko, mengatakan mendukung program dari PT SLS, dan selaras dengan terobosan dan ide yang selama ini diterapkannya di wilayah hukum Polres HSS, utamanya dalam memberikan pendidikan sejak dini, khususnya di bidang pembinaan hukum.
 
Penyerahan Bantuan Kebutuhan Sekolah (Antarakalsel/Fathur/Ist)

"Untuk menciptakan masyarakat sadar hukum perlu sejak dini, dengan sadar hukum maka tercipta ketertiban dan keamanan, dan hendaknya nanti bantuan dari PT SLS bisa lebih luas tidak hanya di lingkungan perusahaan tapi se Kabupaten HSS,"katanya, saat memberikan sambutan dalam kegiatan program peduli pendidikan, di halaman SDN 3 Bago Tanggul.

Baca juga: Video - Cegah karhutla PT SLS laksanakan patroli rutin

Menurut dia, kepedulian PT SLS untuk pendidikan di HSS dapat berupa penerapan aplikasi online literasi bahan belajar sekolah secara online, sehingga secara efektif dan efesien membantu anak dalam menempuh pendidikan, dan pihak dia bersedia bermitra dalam penerapan aplikasi tersebut.

Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) HSS, Nafarin, mengatakan kegiatan ini bentuk nyata dukungan perusahaan dalam bidang pendidikan, karena tidak hanya untuk pendidikan dasar tetapi juga hingga perguruan tinggi.

Dijelaskan dia, PT SLS sudah memberikan beasiswa untuk beberapa anak yang merupakan warga lokal di sekitar perusahaan, setelah dikuliahkan kemudian dipekerjakan di perusahaan, upaya ini tentu memberi dampak positif dalam merubah kehidupan masyarakat untuk lebih baik.

Baca juga: Video - HSS gelar apel kesiapsiagaan bencana karhutla

"Terkait bantuan literasi dari PT SLS, ini juga sejalan dengan program pemerintah pusat yang menginstruksikan membaca buku 15 menit sebelum pembelajaran di sekolah di laksanakan, semoga ini bisa meningkatkan minat baca yang selama ini masih rendah,"katanya.
 
Penanaman Pohon Kelapa Sawit (Antarakalsel/Fathur/Ist)

Turut berhadir, Wakapolres HSS Kompol Arief Himawan, perwakilan dari Kodim 1003/Kandangan dan Koramil Simpur, Camat Kalumpang Aulia Shofi Azmi, Kepala Desa Bago Tanggul Kaspul Anwar, para kepala sekolah se Kecamatan Kalumpang, para guru dan siswa setempat.
   

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018