Rantau, (Antaranews Kalsel) - Jajaran Polsek Tapin Utara harus menggunakan sepeda agar bisa mendatangi masyarakat di pelosok desa di wilayah hukumnya.

Kapolsek Tapin Utara IPTU Salahuddin Kurdi mengatakan, ia mengintruksikan seluruh jajaran Bhabinkamtibmas Polsek Tapin Utara untuk bisa menyapa warganya hingga kepolosok desa.

"Anggota kita menggunakan sepeda agar bisa benar-benar bisa menyapa masyarakat, bahkan warga yang tinggal di pelosok  yang lokadinya  tidak bisa dilewati oleh motor roda empat dan dua sekalipun," ujarnya.

Tindakan tersebut, sebagai upaya polisi agar masyarakat bisa benar-benar merasa terayomi oleh aparat keamanan..

"Selain itu, anggota kami juga tidak ragu untuk menyapa dan berbincang sambil mengetahui permasalah-permasalahan yang ada di daerah tersebut," ujarnya.

Bahrun warga Desa Antarasi Hilir mengatakan bahwa sangat bagus kegiatan Polisi bersepeda ini untuk memantau langsung kondisi daerah-daerah yang sulit terjangkau.

"Kegiatan seperti ini adalah hal yang sangat positif, agar menghilangkan pandangan negatif tentang Polisi yang selama ini di dengar oleh masyarakat, artinya Polisi memang benar-benar mengayomi masyarakat," ujarnya

Pewarta: M Husein Asyari

Editor : Muhammad Husien Asy'ari


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017