Berita Kriminal dan politik seputar Kalimantan Selatan yang disiarkan oleh LKBN Antara pada Jumat dari Polda Kalsel ungkap 2 kilogram sabu asal Pontianak hingg Polda Kalsel bakti religi rehab 166 tempat ibadah.

Berikut rangkuman berita yang masih menarik untuk dibaca kembali.

1.Polda Kalsel ungkap 2 kilogram sabu asal Pontianak
Direktorat Reserse Narkoba Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Ditresnarkoba Polda Kalsel) berhasil menyita 2.020 gram atau lebih kurang 2 kilogram sabu-sabu dari jaringan Pontianak, Kalimantan Barat dan meringkus seorang pengedar, MA (31).

Selengkapnya baca di sini

2.Pj Bupati Batola ajak masyarakat lindungi generasi muda dari ancaman narkoba

Penjabat (Pj) Bupati Barito Kuala (Batola), Kalimantan Selatan (Kalsel) Mujiyat mengajak, seluruh masyarakat Batola untuk bersama-sama melindungi generasi muda dari ancaman Narkoba dan laporkan segala bentuk tindakan penyalahgunaan Narkoba di wilayah Kabupaten Batola.

Selengkapnya baca di sini

3.Personel Kodim HST tes urine dadakan cegah penyalahgunaan narkoba

Komando Distrik Militer (Kodim) 1002/Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel) memeriksa urine personel secara mendadak tanpa pemberitahuan jadwal untuk mencegah penyalahgunaan narkotika di lingkungan internal.

Selengkapnya baca di sini

4.Ombudsman Kalsel selamatkan Rp3,6 miliar dari laporan publik

Ombudsman RI Perwakilan Kalimantan Selatan menyelamatkan dana kerugian publik senilai Rp3,6 miliar dari hasil tindak laporan masyarakat yang didapat diselesaikan selama pada Semester I periode 2024.

Selengkapnya baca di sini

5.Polda Kalsel bakti religi rehab 166 tempat ibadah

Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan bakti religi dengan merehab sebanyak 166 tempat ibadah yang tersebar di 13 kabupaten dan kota se-Kalsel dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024.

Selengkapnya baca di sini

 

Pewarta: Sujud Mariono

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024