Perusahaan Air Minum (PAM) Bandarmasih Banjarmasin, Kalimantan Selatan cepat tanggap terhadap keluhan pelanggan masyarakat yang mengalami air macet pada beberapa minggu terakhir.

"Begitu mendapat laporan masuk melalui call center team perbaikan langsung turun ke lapangan melakukan pengecekan," ucap Supervisor Humas PAM Bandarmasih Murjani di Banjarmasin, Rabu.

Baca juga: PAM Bandarmasih ganti pipa transfer guna tingkatkan pelayanan

Dia mengatakan petugas langsung melakukan pencarian terhadap sumber kemacetan air dan diketahui pipa ukuran empat inci terjepit pohon besar.

"Pipa terjepit pohon besar sehingga air yang seharusnya mengalir ke Fakultas Hukum ULM Banjarmasin tidak mengalir dan macet," ucapnya.

Atas kejadian itu, tim perbaikan dari PAM Bandarmasih harus melakukan pembuatan jalur baru sehingga air bisa normal kembali mengalir.

"Kami berkomitmen dan akan selalu memberikan pelayanan prima, dengan cepat tanggap untuk menindaklanjuti setiap keluhan pelanggan yang masuk," tutur Supervisor Humas PAM Bandarmasih.

Baca juga: PAM Bandarmasih rawat rutin pompa guna tingkatkan pelayanan

Sebelumnya, beberapa waktu lalu, Perusahaan Air Minum (PAM) Bandarmasih melakukan perbaikan dan pergantian pipa transfer menuju reservoar yang mana kondisinya sudah keropos diposisi pipa inchian diameter 500 mm, yang berlokasi di Kantor IPA 1 A Yani Km 2,5 Banjarmasin.

Supervisor Humas PAM Bandarmasih juga mengatakan pergantian pipi tersebut dijadwalkan pada Senin (29/4) pagi hingga sore mulai pukul 10.00 WITA hingga pukul 16.00 WITA.

Dia mengatakan dalam pengerjaan pergantian pipa tersebut nantinya akan berdampak pada pengurangan tekanan atau sampai dengan pengurangan distribusi (mati total) pada wilayah seluruh Banjarmasin Barat.

Baca juga: PAM Bandarmasih layani pembayaran secara daring saat cuti bersama

Pewarta: Gunawan Wibisono

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024