Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) menjadi wujud nyata kepedulian pemerintah kepada masyarakat Indonesia dengan memberikan kemudahan bagi peserta JKN berobat secara gratis di fasiitas kesehatan.

Program ini juga memiliki jaminan dan perlindungan terhadap risiko sakit atau risiko membutuhkan pelayanan kesehatan.

Baca juga: BPJS Kesehatan seru warga Balangan manfaatkan kemudahan Mobile JKN

 "Saya cukup kaget seluruh biaya rumah sakit anak saya gratis karena sudah terdaftar sebagai peserta Program JKN," jelas Agus Tinus satu warga Tabalong, Selasa.

 Putri Agus Tinus bernama Jesel telah terdaftar sebagai peserta Program JKN pada segmen Peserta Bukan Penerima Upah – Bukan Pekerja Pemerintah Daerah (PBPU – BP Pemda) Tabalong.

 Ia pun merasa sangat beruntung karena diperlakukan dengan baik oleh pemerintah meskipun dirinya tidak pernah mendaftar secara langsung namun kini anaknya ternyata telah tardaftar Program JKN.
 “Selama ini sering dengar kan kalau Kabupaten Tabalong sudah UHC dan anak saya secara otomatis didata oleh perangkat desa dan pihak pemerintah daerah, sehingga bisa terdaftar dalam program JKN,” jelasnya.

Baca juga: JKN tanggung penuh biaya cuci darah pasien gagal ginjal di Aceh

Sebelumnya Jesel putri Agus Tinus menjalani perawatan di RSUD H Badaruddin Kasim Tabalong selama tiga hari dan seluruh biaya perawatan ditanggung Program JKN tanpa tambahan biaya sedikitpun.

Agus Tinus sendiri seorang pegawai swasta di sebuah perusahaan di Provinsi Kalimantan Tengah dan Jesel merupakan anak keempatnya sehingga status kepesertaan dalam Program JKN tidak dapat tergabung menjadi satu dengan milik Agus Tinus dan istri serta ketiga anaknya yang lain sebagai peserta segmen Pekerja Penerima Upah (PPU).

Setelah mendapat penjelasan dari kantor BPJS Kesehatan Cabang Tabalong yang menyatakan Jesel telah terdaftar sebagai peserta Program JKN, Agus Tinus merasa lega.

"Saya merasa bersyukur seluruh pembiayaanya ditanggung program JKN dan tidak perlu biaya sendiri," tambahnya.

Dengan memiliki BPJS Kesehatan ini saya dan keluarga jadi terbebas dari risiko mengeluarkan biaya untuk berobat anak kami, ungkapnya.

Baca juga: BPJS Kesehatan: Peserta JKN bisa akses pelayanan libur lebaran

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023