Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan, mengoneksikan moda transportasi sungai dan darat guna memudahkan masyarakat baik untuk bepergian atau memasarkan produk pertanian.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kota Banjarmasin, Alive Yoesfah Love  di Banjarmasin, Rabu menyebutkan untuk mewujudkan moda transportasi yang terkoneksi tersebut tak ada pilihan lain bagaimana sungai-sungai yang ada di Banjarmasin berfungsi baik sebagai mana mestinya.

Fungsi yang paling diharapkan kaitan dengan transportasi tersebut bagaimana sungai bisa dilalui oleh jenis angkutan sungai setidaknya untuk sampan dan klotok (perahu bermesin).

Oleh karena itu, tambahnya, Pemkot berusaha menciptakan sungai di kota ini bisa berfungsi melalui berbagai program, salah satunya adalah lomba maharagu (memelihara) sungai, kata Kadinas saat bertemu dengan para pemangku sungai dan juri dalam technical meeting kegiatan lomba maharagu sungai tahun 2023.

Menurutnya, sebagai kota berjuluk Seribu Sungai, tentu sungai yang ada di Banjarmasin harus dijaga kebersihannya.

Baca juga: Lomba "Maharagu" untuk kembalikan fungsi sungai di Banjarmasin


Selain itu, tujuan lomba ini adalah bagaimana membangun kesadaran masyarakat atau mengubah mindset masyarakat dalam memelihara sungai agar tetap lestari.

Ditambahkan, dengan lomba ini diharapkan budaya membuang sampah di sungai dapat dikurangi, karena sungai-sungai di Banjarmasin sudah banyak yang tercemar.

Ia mengajak masyarakat dapat berperan dalam menjaga kebersihan sungai, mulai dari tidak membuang sampah ke sungai.

Sementara itu, Sekretaris DLH Kota Banjarmasin, Wahyu mengungkap lomba Maharagu Sungai ini sudah digelar sejak 2017.

Setiap tahunnya ada 15 sungai yang ikut dilombakan dari 295 sungai-sungai kecil yang ada di kota ini.

Pada kesempatan ini juga diserahkan perlengkapan bagi para peserta lomba Maharagu Sungai, antara lain jala, golok, karung dan gergaji.

Baca juga: Lomba "maharagu sungai" berhasil ubah wajah Kota Banjarmasin
Baca juga: Maharagu sungai dorong kreativitas pengembangan ekonomi


 

Pewarta: Hasan Zainuddin

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023