Amuntai, (Antaranews Kalsel) - Kemeriahan Hari Jadi Kabupaten Hulu Sungai Utara Kalimantan Selatan yang jatuh 1 Mei mulai terasa dengan digelarnya lomba olahraga tenis meja Bupati cup.

Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) Abdul Wahid bahkan mengintruksikan lomba digelar ditempat terbuka agar lebih meriah dan bisa ditonton masyarakat umum.

"Lomba yang digelar dalam rangka hari jadi diharapkan juga bisa merangsang masyarakat agar lebih mencintai olahraga," ujar Wahid di Amuntai belum lama ini.

Wahid mengatakan, berbagai event olahraga perlu terus digalakan karena daerah ini masijh perlu mencari bibit pemain handal untuk mewakili Kabupaten HSU diberbagai event ditingkat provinsi dan nasional.

Berbagai fasilitas olahraga secara bertahap juga disediakan Pemda HSU termasuk cabang tenis meja yang akan diberikan bantuan meja tenis kesekolah-sekolah.

Ketua Komite Olahraha Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten HSU, Barkati, mengatakan olah raga Tenis Meja ini mendapatkan posisi ketiga terpupuler dihati masyarakat HSU setelah Bulu tangkis dan sepak bola sehingga cabang olahraga ini perlu terus dikembangkan.

Selain itu, kata Barkati, beberapa atlit tenis meja HSU September nanti akan mengikuti kejuaran Pekan Olahraga Nasional (PON) di Bandung Jawa Barat sehingga evet kejuaraan dalam rangka memeriahkan hari jadi HSU ke -64 dinilai sangat tepat.

KONI juga telah mengirim sebanyak tiga atlet tenis meja usia dini yang mendapat pelatihan diJakarta dengan dukungan pihak KONI diupayakan tidak ketinggalan mata pelajaran disekolah masing-masing.

Kejuaraan tenis meja Bupati Cup yang digelar pada pekan kemaren di Lapangan Tenis Empu Jatmika Amuntai ini diikuti sebanyak peserta dari kalangan pelajar, instansi pemerintah dan kalangan umum termasuk Bupati HSU sendiri turut jadi peserta lomba.

Pewarta: Eddy Abdillah

Editor : Eddy Abdillah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2016