Badan Pengawas Pemilu Bawaslu Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST)  menggelar apel siaga pengawasan tanda dimulainya tahapan Pemilu 2024.

Apel tanda kesiapan Bawaslu untuk mengawasi jalannya tahapan hajatan elektoral lima tahunan ini turut dihadiri jajaran Komisioner dan seluruh pegawai Sekretariat Bawaslu Kabupaten HST.

Ketua Bawaslu Kabupaten HST Mailina Sari mengatakan, agar seluruh jajaran pengawas pemilu untuk menyiapkan diri dalam mengawasi pelaksanaan tahapan Pemilu tahun 2024.

"Apel siaga ini menurutnya menjadi tanda bahwa pengawas Pemilu wajib siap untuk mengawasi tahapan Pemilu dari Tahun 2022 ini yang akan sangat panjang hingga 2024 nanti," katanya.

Harapannya penyelenggaraan Pemilu ini bisa berlangsung dengan Luber, Jurdil, aman dan demokratis khususnya di Kabupaten HST dan wilayah Indonesia pada umumnya.

Apel siaga ini ditambahkannya merupakan instruksi dari Bawaslu RI bagi seluruh Bawaslu se-Indonesia sebagai tanda awal pengawasan Pemilu 2024.

"Jadi kegiatan ini secara serentak dilakukan di kantor Bawaslu se-Indonesia mulai pukul 08.00 waktu setempat termasuk di kabupaten HST," tutupnya.
Bawaslu Kabupaten HST saat menggelar apel siaga pengawasan tanda dimulainya tahapan Pemilu 2024 (ANTARA/M Taupik Rahman)

Pewarta: M. Taupik Rahman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022