Bank Pembangunan Daerah (BPD)  atau Bank Kalsel cabang Paringin menyantuni tenaga kebersihan di Kabupaten Balangan dengan membagikan paket berupa sembako.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Balangan Musa Abdullah di Paringin Minggu, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada jajaran BPD Kalsel yang sudah mau berbagi kepada para tenaga kebersihan yang secara ekonomi belum bisa dikatakan sejahtera.

“Ini merupakan program rutin yang dilakukan Bank Kalsel setiap tahunnya saat memasuki bulan Ramadhan, semoga ke depannya program ini terus rutin terjaga,” harap Musa.

Sementara Pimpinan Bank Kalsel Cabang Paringin Agus Setiawan, mengatakan program tahunan ini memang rutin digelar setiap bulan Ramadhan, yaitu berbagi kepada tenaga kebersihan yang dilaksanakan Bank Kalsel Cabang Paringin.

Kemudian, penyerahan paket sembako secara simbolis dilakukan oleh Pimpinan Bank Kalsel Cabang Paringin Agus Setiawan, kepada Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Balangan Musa Abdullah.

Selain itu terang Agus, setidaknya ada 293 paket sembako yang pihaknya sediakan untuk para tenaga kebersihan ini yang dananya berasal dari Unit Pengelola Zakat Bank Kalsel.

“UPZ ini mengelola zakat yang berasal dari karyawan Bank Kalsel itu sendiri. Selain tenaga kebersihan, ada juga penerima lainnya dari masyarakat kurang mampu, kita juga akan membagikan takjil kepada pengguna jalan yang sedang menjalankan ibadah puasa,” pungkasnya.

Pewarta: Ragil Darmawan

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022