Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor menyerahkan vaksin sebanyak 112 ribu vial untuk anak usia 6-11 tahun kepada perwakilan pemerintah kabupaten dan kota.

Secara simbolis vaksin diserahkan Gubernur Kalsel, yang akrab disapa Paman Birin tersebut, pada Jum’at malam (14/1) di di gudang farmasi Dinas Kesehatan Prov Kalsel, di Landasan Ulin Banjarbaru, yang diterima oleh  Perwakilan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu dan Tapin.

Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah mengirimkan vaksin ke banua.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden yang telah mengirimkan vaksin, kehadiran negara adalah untuk melindungi rakyatnya," ucapnya.

Paman Birin meminta agar Pemerintah Kabupaten Kota, yang telah menerima vaksin untuk anak segera bergerak melakukan vaksinasi.

"Seperti arahan Bapak Presiden, setelah vaksin datang segera habiskan," katanya.

Menurut Paman Birin, vaksinasi anak penting dilakukan untuk mendukung keamanan dan keselamatan agar bisa melaksanakan pembelajaran dengan baik secara langsung di sekolah.

"Hari ini anak-anak kita butuh belajar tatap muka, jadi semuanya harus kita lindungi," sebut Paman Birin.

Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor, menyerahkan 112 Ribu vaksin Covid-19 untuk anak, kepada Pemerintah Kabupaten Kota (ANTARA/HO/ Biro Adpim Pemprov Kalsel)

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan H Muslim mengatakan, kedatangan vaksin untuk dilakukan secara bertahap.

"Kali ini jumlah 112.760 vial yang datang, nanti datang lagi," sebutnya.

Menurutnya, untuk percepatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun, memerlukan 440 ribu vaksin Sinovac, yang berharap angka tersebut dapat terealisasi secepatnya.

Sementara itu, perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu Arditya Ari mengucapkan terima kasih  atas alokasi vaksin Sinovac yang pihaknya terima.

Arditya mengatakan, Dinkes Tanah Bumbu segera berkoordinasi dengan Polres TNI dan Dinas Pendidikan, terkait teknis pelaksanaan vaksinasi sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

Pewarta: Latif Thohir

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022