Pengurus Partai Golongan Karya (Golkar), Kabupaten Kotabaru menggandeng Dinas Kesehatan setempat dalam program vaksinasi bagi anggota dan masyarakat sekitar kantor.

"Kami menargetkan 300 warga yang mendapatkan vaksinasi dalam kerja sama antara dewan pimpinan daerah (DPD) Partai Kotabaru dengan Dinas Kesehatan Kotabaru," kata Pengurus Partai Golkar, Ruspiandi, di Kotabaru, dilaporkan, Jumat.

Dikatakan, program kerja sama ini merupakan satu bentuk dukungan DPD Golkar kepada program pemerintah mewujudkan sistem Kekebalan kelompok atau herd immunity.

"Kegiatan ini juga membantu warga yang belum sempat vaksin di Puskesmas-Puskesmas, sehingga mereka tetap bisa mendukung program pemerintah ini," jelasnya.

Sebelumnya, Ketua DPRD Kotabaru Sairi Mukhlis, berharap Satgas dan instansi terkait meningkatkan program vaksinasi yang masih belum sesuai target yakni di atas 50 persen dari jumlah penduduk.

"Saat ini capaian sementara vaksin di Kotabaru baru sekitar 43 persen, dan ini perlu ditingkatkan hingga lebih dari 50 persen," paparnya.

Pewarta: amihi

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021