Plt Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan Fathimatuzzahra memimpin perawatan areal forest cityserta bersama seluruh pejabat Dishut Kalsel, Balai Perbenihan Tanaman Hutan dan personel Polisi Hutan pada Kamis pagi (17/6).

Mereka melakukan penyulaman serta pendangiran tanaman sengon disekitar Bundaran Pohon Jokowi yang berada diperkantoran Pemprov. Kalsel Banjarbaru. Dengan tetap menerapkan SOP pencegahan COVID-19 seperti menggunakan masker dan menjaga jarak sesuai anjuran pemerintah.

"Kali ini kita melakukan kegiatan pemeliharaan tanaman, seperti yang kita ketahui berlokasi diareal Forest City disekitaran Bundaran Pohon Jokowi, saya harap semua personil bersemangat melakukan kegiatan ini agar menjadi amal ibadah kita dan dapat menyehatkan jasmani kita karena badan bergerak" pungkas Fathimatuzzahra.

Dengan peralatan yang sudah dibawa semua personil dari rumah masing masing seperti cangkul dan parang perawatan tanaman bersama digelar setelah pembagian tugas pagi itu. 

Kegiatan pagi tersebut lebih difokuskan untuk pendangiran. Bibit yang dirawat dilokasi tersebut merupakan bibit sengon yang dimana bibit tersebut sudah tumbuh sekitar dua tahun setengah.

Sampai selesai sekitar 2 bibit sengon yang mati diganti dengan bibit sengon yang baru.
 

Pewarta: Latif Thohir

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021