Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Prof Dr H Sutarto Hadi menyokong satu buah perahu karet untuk penanggulangan banjir di Kalimantan Selatan.

"Perahu karet kami serahkan ke Dapur Umum Indonesia Offroad Federation (IOF) Pengurus Daerah (Pengda) Kalimantan Selatan di Banjarbaru," terang Sutarto.

Menurut dia, sarana perahu karet saat vital di kala bencana banjir yang saat ini menerjang berbagai kabupaten dan kota di Kalsel.

Selain untuk proses evakuasi korban, perahu karet juga digunakan untuk dorongan logistik bantuan ke titik-titik yang sulit dijangkau akses jalan darat.

"ULM terus berbuat maksimal dalam membantu penanggulangan bencana banjir di Bumi Lambung Mangkurat. Semoga air terus menyurut seiring tak lagi turun hujan yang deras dalam sepekan terakhir," tandasnya.
Rektor ULM Prof Dr H Sutarto Hadi berada di dapur umum penanggulangan banjir milik IOF Kalsel. (ANTARA/Firman)


Sementara Ketua IOF Pengda Kalsel  Hariyadi mengucapkan terima kasih atas bantuan perahu karet dari ULM yang sangat berguna sebagai sarana menembus daerah-daerah terdampak banjir dalam penyaluran bantuan.

"Setiap harinya, kami menyediakan sekitar 750 bungkus makanan siap santap untuk dibagikan kepada warga terdampak banjir," katanya.

Pewarta: Firman

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021