Tahapan kampanye dimanfaatkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar - Muhammad Rusli (ZR) diisi dengan terus bersilahturahmi bersama masyarakat kabupaten tersebut, mulai membuahkan hasil. Terbukti, dukungan terhadap Paslon Nomor Urut 3 di Pilkada Tanah Bumbu 2020, terus mengalir. 

Dukungan tidak hanya mengalir dari masyarakat. Tapi juga tokoh dan guru - gura agama, serta pimpinan dan pengasuh pondok pesantren. 

Seperti dari Guru Muhammad Mulyadi yang menyatakan dukungan sepenuhnya. "Kami saat ini sedang berkumpul dalam rangka menyatakan dukungan kepada Bapak dr H Zairullah Azhar dan Muhammad Rusli menjadi Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu," kata Guru Muhammad Mulyadi sebagaimana rilis tim humas ZR.

Selain itu, Guru Muhammad Mulyadi juga mendoakan Zairullah Azhar dan Muhammad Rusli, panjang umur serta disehatkan badan. Sehingga bisa memimpin masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu. 

Dukungan senada juga diutarakan Pengasuh Ponpes Al Asmaul Husna Tanah Bumbu, Al Faqir Abdul Haris . "Mudahan niat kita dikabulkan Allah SWT. Dan Bapak Bupati Zairullah Azhar serta wakilnya Bapak Muhammad Rusli dapat menjadikan Tanah Bumbu sebagai kabupaten yang penuh keberkahan," kata Al Faqir Abdul Haris yang diamini pengasuh lain di pondok pesantren itu. 

Pilkada Tanah Bumbu 2020, diikuti tiga paslon. Dari tiga paslon itu, dua diantaranya maju dari jalur partai politik. Salah satu paslon dengan nomor urut tiga, Zairullah Azhar - Muhammad Rusli diusung dan didukung banyak parpol. Yakni, PKB, Partai Golkar, PKS, PAN dan Nasdem. Serta Partai Perindo, Hanura, Demokrat dan Garuda. 

Berdasarkan hasil survei Indikator pasangan Zairullah Azhar - Muhammad Rusli ini, meraih suara sebesar 59,8 persen. Berikutnya SHM - MAR 20,1 persen dan Mila Karmila - Zainal Arifin 1,5 persen. Sedangkan responden tidak tahu atau tidak menjawab 18,5 persen.

Pewarta: .

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2020