Kabupaten Tabalong jadi tuan rumah pelaksanaan puncak Lintas Batas Kesetiakawanan Sosial dalam rangka Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional 2019.

Perjalanan lintas batas ini sebagai upaya menyosialisasikan dan menumbuhkan kesadaran setia kawan di seluruh lapisan masyarakat.

Hal ini disampaikan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor saat menghadiri puncak LBKS di halaman Pendopo Bersinar, Sabtu (14/12).

Gubernur yang biasa disapa Paman Birin ini berharap Lintas Batas Kesetiakawanan Sosial bisa meninggalkan kesan bermakna dalam merangkai kesetiakawanan sosial yang tetap eksis di setiap perubahan jaman.

 Termasuk memupuk semangat kepedulian bagi mereka yang membutuhkan mengingat mulai menurunnya kehidupan bersosial di masyarakat.

Pada puncak LBKS ini juga dihadiri tim Kementerian Sosial antara lain Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial Pepen Nazarudin.

Pepen menyampaikan dalam rangka HKSN 2019 ini Kementerian Sosial menyerahkan bantuan bagi warga fakir miskin berupa rehab rumah tidak layak huni, sarana lingkungan hingga paket sembako.

Dalam sambutan tertulisnya Menteri Sosial Juliari P Batur mengatakan lintas batas ini ajang menjalin kesetiakawanan sosial diantara komponen masyarakat.
Foto Antaranews.Kalsel/herlina lasmianti (Herlina Lasmianti)
 Lintas batas kesetiakawanan sosial, lintas banua bergerak menempuh jalur dari Kabupaten Tabalong, Balangan, Hulu Sungai Selatan, Tapin, Banjar dan Kota Banjarmasin.

 "Kegiatan LKBS bertujuan melestarikan nilai - nilai kesetiakawanan sosial yang diformulasikan dalam bentuk penjangkauan untuk menyalurkan bantuan," kata Dirjen Pemberdayaan Sosial Pepen Nazarudin saat membacakan sambutan tertulis Mensos Juliari P Batubara.

Sebagai tuan rumah pelaksanaan LBKS Bupati Tabalong Anang Syakhfiani menyampaikan apresiasinya atas kehadiran tim Kemensos dan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor sehingga acara makin bermakna.

"Saat ini Tabalong tengah mempersiapkan diri sebagai kabupaten penyangga dan kegiatan ini bisa memberikan dampak positif bagi pembangunan daerah," ungkap Anang.

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019