Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Haji Suriani mengajak agar seluruh lapisan masyarakat bersama-sama menggunakan dokumen kependudukan dan pencatatan sipil.

Ia mengatakan, menempatkan data kependudukan tersebut dengan benar, karena dengan menggunakan serta memanfaatkan data kependudukan dan pencatatan sipil adalah salah satu upaya bersama dalam rangka mendukung gerakan Indonesia sadar Administrasi Kependudukan.

 

Apel gabungan Pemkab HSS (Fathurrahman/Dinas Kominfo HSS/Antarakalsel)

Baca juga: HSS terbitkan ratusan akte kelahiran gratis bagi warga kurang mampu

"Saat ini dari Disdukcapil HSS  juga sudah memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam hal membuat Kartu Identitas Anak (KIA) dengan program Kartu Identitas Anak bisa melalui Whatsapp(KIWA)," katanya, saat bertindak sebagai pembina apel gabungan di halaman Setda HSS, Senin (5/8) pagi.

Dijelaskan dia, dengan program KIWA ini maka masyarakat bisa lebih mudah untuk membuat KIA hanya dengan mengirim foto Kartu Keluarga (KK), foto akta kelahiran anak, serta foto KTP-el orang tua ke nomor Whatsapp 0831-4221-4502.

Dan Disdukcapil merupakan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bertugas membantu tugas tugas Bupati HSS dalam hal administrasi kependudukan catatan sipil, serta dalam hal dokumen data kependudukan yang berbasis database atau teknologi.

Baca juga: HSS akan terapkan Capil Online

Kegiatan Apel kali ini dihadiri para pejabat tinggi pratama, pejabat pengawas dan pejabat administrator, pejabat fungsional, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab HSS.

Di akhir kegiatan Apel, Sekda HSS H Muhammad Noor menyerahkan Surat Keputusan (SK) purna tugas kepada Sekretaris DPRD HSS H Zulkifli Taufik  karena mana dalam waktu dekat akan memasuki masa purna tugas atau pensiun.

Penyerahan SK Purna Tugas (Fathurrahman/Dinas Kominfo HSS/Antarakalsel)

Pewarta: Fathurrahman

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019