Video - ANTARA News kalsel

OJK gandeng MES gencarkan literasi produk keuangan syariah

ANTARA - OJK wilayah IX Kalimantan, menggandeng Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Kalimantan Selatan, untuk lebih gencar mensosialisaikan literasi manfaat produk-produk keuangan syariah. Hal tersebut sebagai upaya untuk lebih meningkatkan pertumbuhan ekonomi syariah di Provinsi Kalimantan Selatan, serta menghindari masyarakat terjebak pada pinjaman rentenir. (Latif Thohir/Agha Yuninda Maulana/Farah Khadija)