Pelaihari (ANTARA) - Bupati Tanah Laut Sukamta meminta kepada tim medis menjaga kesehatan atlet Tanah Laut berlaga di Pekan Olahraga Nasional Kalimantan Selatan (Porprov Kalsel) XI Tahun 2022 di Hulu Sungai Selatan (HSS).
"Saya berharap kepada para tim kesehatan menjaga atlet-atlet kita. Jangan sampai fisik mereka tidak siap saat menjalani pertandingan. Kita harus mengupayakan kondisi para atlet betul-betul dalam puncak prima saat mereka bertanding," ucap Sukamta, usai melepas keberangkatan Kontingen Tanah Laut ke ajang Porprov Kalsel XI Tahun 2022 di Pelaihari, Jum'at.
Sukamta juga berharap, para tim medis dan official lainnya dapat memperhatikan serta mengatur segala kebutuhan para atlet, termasuk pola makan mereka.
"Tolong bantu kontrol pola makan mereka, jangan sampai mereka makan makanan mengandung banyak santan sebelum pertandingan. Misalnya Ketupat Kandangan makanan khas HSS," pesan Sukamta.
Menurutnya, faktor non teknis seperti inilah yang dapat mempengaruhi para atlet dalam meraih prestasi. I
Dia mengingatkan, yang namanya kontingen berarti bukan cuma atlet, ada peran seluruh official juga di dalamnya.
Bupati: Tim medis jaga kesehatan atlet Tanah Laut
Jumat, 4 November 2022 17:03 WIB
Saya berharap kepada para tim kesehatan menjaga atlet-atlet kita. Jangan sampai fisik mereka tidak siap saat menjalani pertandingan,