Balangan (ANTARA) - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan memberikan arahan kepada masyarakat dalam musyawarah perencanaan dan pembangunan (Musrenbang) ditingkat kecamatan Paringin Selatan.
Anggota DPRD Balangan, M Rusdin Barhiwan di Paringin Selasa, mengingatkan masyarakat bahwa apa yang diprogramkan dalam perencanaan pembangunan di tahun 2022 dari SKPD, bisa disampaikan kepada pihak desa dan kelurahan yang bersangkutan. Hal tersebut guna menghindari usulan yang terjadi tumpang tindih.
Ia juga menganggap usulan yang berkaitan dengan infrastruktur jalan, merupakan hal yang penting karena jalan merupakan akses vital bagi masyarakat.
"Dari berbagai usulan yang diberikan melalui Musrenbang ini, kita berharap usulan yang disampaikan dapat direalisasikan," kata Rusdin.
Sementara Camat Paringin, Aswal Salahuddin menyampaikan tujuan Musrenbang ini membahas dan menyepakati bersama terkait usulan perencanaan pembangunan di Kecamatan Paringin.
"Kita membahas dan menyepakati pilihan prioritas perencanaan pembangunan yang belum mencakup dalam pembangunan desa atau kelurahan," ucap Aswal.
Diketahui, Musrenbang tingkat Kecamatan tersebut dihadiri Camat Paringin, Anggota DPRD Balangan, Forkopimda dan SKPD terkait serta seluruh kepala desa dan ketua BPD se-Kecamatan Paringin.
Legislator arahkan masyarakat dalam Musrenbang tingkat kecamatan
Selasa, 29 Maret 2022 18:33 WIB
Dari berbagai usulan yang diberikan melalui Musrenbang ini, kita berharap usulan yang disampaikan dapat direalisasikan