Banjarmasin (ANTARA) - Unit Reskrim Polsek Banjarmasin Tengah (Banteng) sedang melakukan penyelidikan terhadap kasus kecelakaan kerja yang menewaskan satu orang pekerja di kota setempat.
"Kasus ini masih dalam penyelidikan pihak kami dan petugas lagi mengumpul bahan dan data di lapangan di tempat kejadian perkara," ucap Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Tengah Ipda Gusti di Banjarmasin, Kamis.
Dikatakannya, untuk peristiwa kecelakaan kerja yang menewaskan satu orang pekerja itu terjadi pada Rabu (1/9) pagi, sekitar pukul 11.00 WITA di Jl Haryono MT tepatnya di depan Warung Makan Wong Solo.
Untuk korban dalam peristiwa tersebut ada dua orang yang diketahui bernama Paimin Murdoyo warga Jalan Trikora Komplek Halim Permai Kec Banjarbaru Selatan kota Banjarbaru. Dia mengalami luka bakar dan masih hidup serta sadar.
Sedangkan korban berikut Misto Latino (47) warga Jalan Dukuh Jaya Kelapa Gading Kel. Sungai Besar, Kec. Sungai Ulin Kota Banjarbaru. Korban Misto dinyatakan meninggal dunia setelah dilakukan tindak medis di rumah sakit terdekat.
Dari keterangan penyelidikan kedua korban saat itu sedang membongkar baliho yang bertuliskan Wong Solo dengan maksud untuk diperkecil ukuran balihonya.
Sebelumnya arus listrik di baliho dari warung Wong Solo sudah dipadamkan.
Namun demikian saat kedua korban melepas lampu sorot baliho dan menurunkannya ke bawah tersentuh atau tersangkut kabel utama listrik PLN dan membuat para tersengat aliran listrik secara bersamaan.
Usai tersengat aliran listrik kedua korban terjatuh dari atas baliho ketanah diatas trotoar dengan tinggi sekitar lima meter, kemudian kedua korban dalam kondisi pingsan dilarikan ke RSUD Ulin Banjarmasin.
"Diduga kedua korban ini tersengat aliran listrik dari arus utama PLN dengan tegangan tinggi, sementara korban dibawa ke RS Umum Ulin untuk dilakukan tindakan medis namun setelah empat jam korban bernama Misto dinyatakan meninggal dunia," ujarnya.