Jakarta (ANTARA) - Direktur Real Madrid Emilio Butragueno mengonfirmasi bahwa Luka Modric akan menandatangani kontrak baru setelah membantu klub menang atas Alaves pada Minggu (24/1).
Menurut laporan MARCA, pemain asal Kroasia itu akan menandatangani kontrak berdurasi satu tahun baru di Estadio Santiago Bernbeu.
Namun, hingga saat ini Real Madrid belum mengeluarkan pernyataan resmi tentang kontrak pemain berusia 35 tahun tersebut.
Baca juga: Klasemen Liga Spanyol: Atletico menjaga keunggulan tujuh poin di puncak
"Ada pemain seperti Modric yang membuat olahraga ini lebih baik," kata Butragueno usai pertandingan kontra Alaves.
"Umpannya ke (Ferland) Mendy di babak pertama adalah hal yang baik. Merupakan kemewahan bagi kita untuk memilikinya."
"Ia memberi kita begitu banyak; ia masih memberi kami begitu banyak dan ia akan terus melakukannya," tambahnya.
Butragueno juga membahas tentang pelatih Zidane, yang absen dalam pertandingan tersebut di Mendizorroza setelah dinyatakan positif COVID-19.
Baca juga: Hazard dan Benzema bawa Real gulung Alaves 4-1 atas tuan rumah Alaves
Pelatih asal Prancis itu berada di bawah tekanan akhir-akhir ini setelah kalah dari Athletic Club dan Alcoyano.
"Semua orang tahu apa arti Zidane bagi kami," ujar Butragueno. "Yang kami inginkan adalah ia kembali bersama kami secepat mungkin. Kami tahu seperti apa sepak bola itu, kami telah mengalaminya selama bertahun-tahun."
"Ketika tim tidak menang, kami harus mendengarkan komentar dan rumor dari semua jenis. Kami harus bersatu dan bekerja keras."
Real Madrid dipastikan bakal memperpanjang kontrak Luka Modric
Selasa, 26 Januari 2021 7:36 WIB