Banjarmasin (ANTARA) - Tim Gabungan yang terdiri dari Tim Polda Kalsel bersama Tim Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel dan RSUD Ulin Banjarmasin memberikan bantuan serta obat-obatan untuk korban kebakaran di Desa Sungai Bali, Pulau Sebuku, Kotabaru.
"Tim yang kami bentuk itu memberikan bantuan sosial dan obat-obatan bagi para korban kebakaran yang membutuhkan," kata Kabiddokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr H Erwinn ZH, MARS, MH.Kes di Banjarmasin, Jumat.
Dikatakannya, bantuan yang diberikan itu dalam rangka pendampingan penanganan kesehatan bencana kebakaran pemukiman di Desa sungai Bali Pulau Sebuku.
Baca juga: Biddokkes Polda Kalsel gelar pengobatan gratis di lokasi kebakaran Pulau Sebuku
Tim yang berangkat ke lokasi kebakaran yang menghanguskan ratusan rumah warga itu di antaranya Tim Polda Kalsel sebanyak empat orang dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel sebanyak tiga orang dan dari RSUD Ulin sebanyak orang.
Untuk Tim Polda Kalsel yang didampingi Dinkes Prov Kalsel dan RSUD Ulin Banjarmasin membawa bantuan berupa paket koli Hygiene Kit seperti sabun shampo, pasta gigi, sikat gigi, sabun cuci, timba, ember, minyak angin.
Selanjutnya paket kit untuk bayi baru lahir di antaranya baskom tempat mandi bayi, handuk, pampers, baju dan celana bayi, minyak angin, tisue basah, sabun mandi.
Baca juga: Biddokkes Polda gandeng PMI gelar donor darah
Ada juga paket koli PMT Bumil, paket koli PMT Balita, paket koli masker, paket koli kelambu malaria, paket koli obat-obatan, paket koli pakaian layak pakai, tenaga dokter ada empat yaitu dokter spesialis tiga orang, spesialis anak, paru dan penyakit dalam dan satu orang dokter umum.
Tim berangkat dari Banjarmasin melalui Banjarbaru pada Selasa (26/11) hingga Rabu (27/11) pagi, sekitar pukul 05.30 WITA tiba di Batulicin sekitar pukul 12.30 WITA.
Kemudian, perjalanan tim gabungan dilanjutkan melalui jalur laut. Berangkat jam 13.00 WITA tiba di lokasi Desa Sungai Bali sekitar 15.00 WITA.
Baca juga: Personel Biddokkes periksa makanan di kantin Markas Polda Kalsel
Sebelum berangkat, tim gabungan itu disambut oleh Kapolres Tanah Bumbu, Wakapolres dan PJU Polres Tanah Bumbu.
Untuk lewat darat sampai Batulicin menggunakan transportasi darat yang kemudian langsung via laut, transit menggunakan kapal motor Dari Polres Tanah Bumbu dan Polres Kotabaru sebanyak tiga unit kapal motor.
"Alhamdulilah, tim sampai dengan selamat dan langsung bekerja memberikan pelayanan kepada para korban kebakaran yang membutuhkan bantuan," kata perwira menengah Polri itu.
Pada Rabu 27 November 2019 dari data yang diterima Polsek Pulau Sebuku, korban kebakaran adalah warga RT01, RT3 dan RT4 Desa Sungai Bali, data sumber Kecamatan Pulau Sebuku di antaranya rumah terbakar 158 unit, dan Kepala Keluarga 166 KK dan 433 jiwa yang kehilangan tempat tinggal, sedangkan untuk pengungsi sebanyak 129 orang.
Baca juga: 189 calon siswa Bintara Polri jalani pemerikasaan kesehatan
Tim gabungan berikan bantuan sosial dan obat-obat untuk Pulau Sebuku
Jumat, 29 November 2019 23:15 WIB