Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Prof Mohamad Nasir meresmikan 12 gedung baru di Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Selasa (5/3).

Menurut sang menteri, penambahan sarana dan prasarana tersebut merupakan capaian luar biasa ULM. Tentu dengan dukungan penuh dari pemerintahan Presiden Joko Widodo, dimana ULM jadi gedung kelima dari seluruh projek yang telah dibangun kementeriannya. 

"Adanya gedung-gedung baru ini peningkatannya luar biasa. Bahkan dua kali lipat dari bangunan sebelumnya, yakni seluas 29 ribu meter persegi," katanya.
Nasir berharap, seiring kemajuan yang dimiliki, Universitas Lambung Mangkurat bisa terus meningkatkan kualitas pembelajaran, sehingga dapat menunjukkan diri sebagai perguruan tinggi unggul yang terkemuka dan berdaya saing.

"ULM harus berkontribusi meningkatkan sumber daya manusia yang ada di Kalsel. Karena masyarakat Kalsel harus mengeyam pendidikan yang berkualitas," tuturnya menegaskan.

Secara khusus Nasir juga mengapresiasi Rektor ULM Prof Sutarto Hadi yang telah bekerja keras memajukan universitas kebanggaan masyarakat Banua Kalimantan Selatan tersebut.

"Dari yang dulunya hanya 4 program studi terakreditasi A, sekarang sudah 21 prodi akreditasi A. Sungguh kerja keras luar bisa yang dicapai rektor. Kemudian juga 43 guru besar dan jumlahnya terus bertambah signifikan," ucapnya.
Sementara Sutarto Hadi mengatakan, kehadiran 12 gedung baru dan 1 infrastruktur hasil dana dari Islamic Development Bank (IDB) merupakan satu kemajuan signifikan.

"Kami berharap APK bisa naik, proses pembelajaran semakin bagus dan akreditasi meningkat. Mohon doa dalam satu dua hari, kita menunggu hasil akreditasi institusi perguruan tinggi semoga meraih A," jelasnya.

Kedepan, Sutarto berkomitmen jika universitas yang dipimpinnya berupaya menyiapkan pendidikan yang semakin bagus untuk masyarakat Kalimantan Selatan sebagaimana harapan Menristekdikti agar masyarakat Banua dapat mengeyam pendidikan berkualitas.

Acara seremonial peresmian sendiri dipusatkan di General Building Library. Menristekdikti bersama Rektor ULM dan Staf Ahli Bidang SDM dan Kemasyarakatan Ahmad Sofyan yang mewakili Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor memukul beduk menandai diresmikannya 12 gedung baru dan satu infrastruktur di ULM. Kemudian Menristekdikti juga menandatangani prasasti seluruh gedung baru tersebut.

Rektor ULM memberikan penghargaan khusus kepada Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan yang telah melakukan pengawalan dan pendampingan dalam pelaksanaan proyek agar sesuai aturan dan tak melanggar hukum. 
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor atau yang akrab disapa Paman Birin sendiri hanya sempat mengikuti acara jalan sehat bersama Menristekdikti yang mengawali peresmian di pagi harinya. Dimana sang menteri mengelilingi areal di lingkungan ULM yang kini terlihat begitu indah, rapi, hijau nan teduh.

Paman Birin mohon pamit lantaran harus menghadiri Rapat Kerja Daerah Kesehatan (Rakerdakes) Provinsi Kalsel 2019 di Rattan Inn Banjarmasin yang dihadiri Menteri Kesehatan Prof Dr dr Nila Djuwita F Moeloek.
Menristekdikti juga Kuliah Umum di General Building Student Activity Center serta dilanjutkan Dialog Publik di Lecture Theater Building dengan tema "Pembangunan, Inovasi dan Sumber Daya Lokal" yang turut menghadirkan Deputi II Kantor Staf Presiden, Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Maritim Kementerian Komunikasi dan Informatika serta Wakil Rektor I Bidang Akademik ULM Dr Aminuddin Prahatama Putra dan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Provinsi Kalsel Drs H Muhammad Amin MT.
Seperti diketahui, pengembangan infrastruktur untuk kemajuan ULM bisa terlaksana berkat suntikan dana dari Islamic Development Bank (IDB) dalam program seven in one 7in1 yang berhasil diraih ULM bersama enam perguruan tinggi lain, yakni Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT), Universitas Negeri Gorontalo (UNG), Universitas Tanjungpura (UNTAN), dan Universitas Syiah Kuala (UNSYIAH).

Yang membanggakan lagi, ULM menjadi peraih dana terbesar, yakni mencapai Rp 500 miliar, dimana Rp 384 miliar untuk pembangunan fisik gedung dan Rp 60 miliar perlengkapan peralatannya termasuk berbagai kegiatan lain untuk pengembangan dan pelatihan staf dan dosen, riset unggulan, revitalisasi kurikulum hingga pengabdian masyarakat.

Adapun gedung-gedung menjadi wajah baru ULM itu, yakni Gedung Dekanat FKIP, Laboratorium IPS FKIP, Labotorium MIPA FKIP, Fakultas Hukum, gedung FISIP, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Lecture Theater Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan General Building (Library, Student Activity Centre, Lecture Theater). Sedangkan di kampus Banjarbaru ada Auditorium dan Sport Center.  

Pewarta: Firman

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2019