Banjarmasin,(Antaranews Kalsel) - Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor berharap aparat kepolisian lalu lintas bisa menekan angka kecelakaan lalu lintas di daerah ini bahkan hingga "zero accident" .

Gubernur pada acara syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-63 2018 di Banjarmasin, Selasa mengatakan semangat untuk memperkecil kecelakaan lalu lintas, diharapkan bisa diimplementasikan melalui berbagai upaya secara terus menerus.

Tema acara "Dengan demangat Promoter, Polantas Mengimplementasikan Road Safety Melalui E-Policing Menuju Zero Accident" diharapkan menjadi semangat bersama, untuk terus memperkecil angka kecelakaan lalui lintas bisa diwujudkan, katanya.

Gubernur juga berharap, ke depan polisi lalu lintas semakin dicintai masyarakat dan senantiasa tanpa lelah mengatur lalu lintas terutama di Banua.

"Angka kecelakaan lalu lintas di Kalsel yang terbilang masih cukup tinggi,hal tersebut menjadi pekerjaan rumah (PR) besar kepolisian lalu lintas di Kalsel, yang harus diselesaikan dengan sinergitas bersama," katanya.

Menurut Gubernur, tidak sedikit kecelakaan lalu lintas diakibatkan dari kelalaian masyarakat yang tidak mengutamakan keselamatan dalam berkendara, sehingga perlu sosialisasi terus menerus untuk mengingatkan hal tersebut.
 
. (Antaranews Kalsel/Latif Thohir)

Salah satu Karena tanda kesuksesan suatu daerah bahkan negara, salah satunya ditandai dengan tertibnya lalulintas di negara tersebut.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani mengatakan, pihaknya terus melakukan pembenahan, seperti memasang cctv dibeberapa titik bahkan melakukan sosialisasi tentang keamanan dan keselamatan dalam berkendara.

"Kami terus membenahi diri untuk menjadi lebih baik, baik itu dari teknologi maupun sosialisasi kepada masyarakat," katanya.

Hal tersebut, tambah dia, untuk mewujudkan visi misi kita menuju "Zero Accident", sesuai tema kita pada hari lalu lintas kali ini yaitu "Dengan Semangat Promoter, Polantas Mengimplementasikan Road Safety Melalui E-Policing Menuju Zero Accident.

Turut hadir dalam acara tersebut Wakapolda Kalsel, Irwasda, Dirlantas Polda Kalsel Kombes E Zulpan maupun undangan lain, seperti Danrem 101/Antasari Banjarmasin.

Pimpinan Umum Banjarmasin Post Group HG (P) Rusdi Effendi AR, Dandim 1007 Banjarmasin, Danlanud Syamsuddin Noor, Danlanal Banjarmasin serta dari Jasa Raharja.
 

Pewarta: Latif Thohir

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018