Amuntai, (Antaranews Kalsel) -Pemakai dan Pengedar Narkoba jenis Sabu di Kabupaten Hulu Sungai Utara Kalimantan Selatan seperti tak pernah habis, terbukti awal pekan kemaren Satnarkoba Polres HSU kembali membekuk empat pengedar barang haram ini.
 
Kapolres Hulu Sungai Utara (HSU) AKBP Agus Sudaryatno di Amuntai, Rabu mengatakan, pelaku AS (27), SA (25), RA (23) dan SE.(21) dibekuk Senin 20 Agistus karena memiliki atau menyimpan Narkotika jenis Sabu dikediamannya.

"Dua pelaku merupakan warga Kecamatan Babirik, sedangnya duanya lagi Warga Kecamatan Daha Selatan Kabupaten HSS," ujar Agus.
 
Agus mengatakan, AS merupakan warga Desa Sungai Luang Hilir Rt.001 No.019 dengan alamat di KTP di Desa Pajukungan Kecamatan Babirik Kabupaten HSU,. sedangkan SA warga Desa Samudra Jalan Kyai Basyar Rt.001 Rw.001 Kecamatan Daha Selatan Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).
 
Pelaku lainnya RA warga Desa Babirik Hilir Rt.001 Rw.001 Kecamatan Babirik Kabupaten HSU, dan SE warga Desa Baruh Jaya Rt.013 No.023 Kecamatan Daha Selatan, HSS.

Barang bukti (barbuk) Sabu yang disita pihak kepolisian dari keempat pelaku total seberat 0, 94 gram dalam lima bungkus plastik kecil. 

Barbuk lain juga diamankan pihak kepolisian seperti handpone beserta simcardnya, plastik paper klip, kotak rokok,  dompet, celana pendek jeans dan uang tunai.
 
"Keempat pelaku kita jerat dengan Undang-Undang RI No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika," katanya.
 
Kapolres memaparkan, tiga pelaku AS, SA, dan RA lebih dulu diamankan pada Hari Senin (20/8) sekitar pukul 16.00 Wita di sebuah rumah di Desa Sungai Luang Hilir Rt.001 No.019 Kecamatan Babirik, salah satu tersangka yakni SA merupakan warga Daha Selatan Kabupaten HSS.

Sedangkan tersangka SE dibekuk Senin (20/8) sekitar pukul 20.00 Wita di sebuah rumah di Desa Sungai Luang Hilir Rt.001 No.019 Kecamatan Babirik Kabupaten HSU.

Keempat pelaku, kata Agus, saat ini tengah diamankan di dalam tahaman Mapolres HSU menunggu penyidikan lebih lanjut.
 

Pewarta: Eddy Abdillah

Editor : Ulul Maskuriah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018