Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Kalsel terus melakukan pemantauan stabilitas harga kebutuhan pokok di pasaran mulai toko ritel modern hingga pasar-pasar tradisional.

"Laporan Satgas Pangan terakhir ke saya, harga-harga masih relatif stabil alias tidak ada kenaikan yang mencolok di pertengahan Ramadhan," ujar Kapolda Kalsel Brigjen Pol Rachmat Mulyana, Rabu.

Jika pun ada kenaikan pada barang-barang tertentu, ungkap dia, hanya lantaran faktor demand (permintaan) yang meningkat. Namun itupun dinilai masih di taraf yang wajar," jelasnya.
(antarakalsel/foto/hamidihumaspoldakalsel)

Berdasarkan hasil video conference (vicon) dengan Kementerian Perdagangan, tambah Kapolda, pelaku usaha sudah diingatkan untuk tidak menaikkan harga di bulan suci Ramadhan hingga momen Lebaran nanti.

"Apabila ditemukan ada penimbunan atau praktik kartel di Kalsel, pasti saya tindak tegas dan itu tugas Satgas Pangan Polda mengungkapnya," kata Rachmat menegaskan.

Di sisi lain, sebagai bentuk kepedulian terhadap warga untuk mendapatkan harga murah berbagai barang kebutuhan pokok, Polda Kalsel menggelar Bazar Ramadhan di halaman Mapolda Kalsel pada Rabu pagi.
(antarakalsel/foto/firman)

Puluhan stand yang menjual aneka barang mulai sembako hingga kebutuhan rumah tangga lainnnya, diserbu pengunjung baik anggota Kepolisian sendiri, ibu-ibu Bhayangkari hingga masyarakat umum.

"Alhamdulilah dengan adanya penjualan harga lebih murah dari pasaran ini bisa membantu anggota dan masyarakat memenuhi kebutuhan rumah tangganya di bulan puasa," terang Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Hj Ati Rachmat Mulyana yang membuka secara resmi gelaran Bazar Ramadhan.

Pewarta: Firman

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018