Banjarmasin (Antaranews Kalsel) - Pedagang Pasar Blauran atau pasar malam di Jalan Katumso Banjarmasin, diberi waktu hingga Jumat (23/3) mendatang untuk memindahkan parkir gerobaknya di halaman kantor DPRD kota setempat ke tempat baru yang disediakan.


"Sudah dinyatakan pemerintah kota pada Jumat (23/3), semua gerobak PKL pasar Blauran sudah harus pindah dari biasa parkir di halaman kantor DPRD kota ketempat baru di Pasar Sudirapi," ujar Ketua DPRD Kota Banjarmasin Hj Ananda di gedung dewan kota, Rabu.

Ananda yakin para oedagang akan mematuhinya, Sebab, sudah ada kesepakatan dengan pemerintah kota.

"Pemindahan itukan urusan Pemkot, hanya saja kebetulan tempat parkirnya memakai halaman DPRD Banjarmasin. Jadi bukan wewenang DPRD Banjarmasin," jelasnya.

Menurut politisi Golkar ini, proses pemindahan ini sudah lama dan berlarut-larut. Apalagi pedagang memarkir gerobak di halaman dewan sudah sangat lama dan tidak ada perjanjian.

"Tapi sudah kesepakatan hari Jumat ini mereka akan pindah ke tempat yang disiapkan dan mudahan tidak merugikan pedagang," harapnya.

Ananda menilai, lahan relokasi yang ada tersebut lebih baik dibandingan tempat di halaman kantor dewan. Mengingat tempatnya merupakan gedung bukan outdoor, sehingga tidak kepanasan dan kehujanan.

"Saya memang belum ke sana meninjau, tapi dari info tempat tersebut lebih layak dari tempat yang ada ini," timpalnya.

Dia berharap, pemindahan tersebut tidak ada yang dirugikan. Apalagi, pihak dewan selaku pemilik tempat sangat memerlukan tempat tersebut.

Sebab, pihak dewan sering menggelar rapat dan mengundang mitra kerja dan banyak orang. Tentu saja, jumlah kenderaan bermotor yang datang juga banyak.

"Dengan luas halaman yang sekarang saja tidak cukup. Jadi kami mohon kerja samanya," tuturnya.

Terkait keluhan penerangan dan keamanan di tempat baru tersebut, Ananda memastikan sudah disiapkan oleh Dinas Koperasi, UMK dan Tenaga Kerja Kota Banjarmasin.??

"Saya tadi baru menelpon dan pihak dinas menyatakan sudah menyiapkan keamanan dan penerangannya," katanya.

Berdasarkan data Dinas Koperasi, UMK dan Tenaga Kerja Banjarmasin, total gerobak yang memarkir di halaman dewan Banjarmasin sebanyak 92 buah, dan ini sudah berlangsung sekitar 13 tahun.



 

Pewarta: Sukarli

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018