Kandangan, (Antaranews Kalsel) -Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) menyalurkan bantuan kepada para warga yang terkena musibah bencana alam beberapa waktu lalu di Kabupaten HSS.
Asisten Administrasi Pembangunan dan Kemasyarakatan, Hubriansyah, di Kandangan, mengatakan bantuan disalurkan melalui rekening, untuk meringankan beban warga dan wujud perhatian dari Pemkab HSS.
"Bantuan diberikan Pemkab HSS diharapkan bisa menjadi contoh bagi warga yang sudah berkecukupan, untuk bersama-sama membantu keluarganya atau dilingkungannya yang mendapatkan musibah,"katanya, saat menyerahkan bantuan bertempat, di Lantai II Setda HSS, beberapa waktu lalu.
Dijelaskan dia, dana bantuan diserahkan secara langsung kepada delapan warga yang terkena musibah bencana alam, diantaranya yang ada di Kecamatan Angkinang, Daha Selatan, Padang Batung dan Kandangan.
Pemkab HSS selama ini berusaha keras mewujudkan kesejahteraan bagi warganya, banyak program yang dilakukan seperti beras sejahtera, rehab rumah dan salah satunya adalah pemberian santunan untuk korban bencana alam.
Walaupun bantuan disalurkan terkadang belum sesuai harapan, namun usaha yang dilakukan Pemkab HSS sebagai upaya membantu meringankan beban rakyat.
Selain delapan warga mendapatkan bantuan dana bencana alam, hari Selasa (6/3) kemarin Pemkab HSS kembali menyalurkan bantuan dana bagi warga yang mengalami musibah banjir di Desa Baruh Jaya, Kecamatan Daha Selatan.
Kepala Badan Penanggulan Bencana dan Kesbangpol HSS, Efran, mengatakan bantuan yang diberikan kepada warga di Desa Baruh Jaya total ada 213 orang.
“Dana bantuan yang diserahkan kepada para korban bencana alam disesuaikan jumlah dan peruntukannya sesuai dengan aturan yang berlaku,”katanya
Ditambahkan dia, bantuan yang diberikan diharapkan dapat digunakan untuk memperbaiki rumah masing-masing korban yang terkena musibah.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018
Asisten Administrasi Pembangunan dan Kemasyarakatan, Hubriansyah, di Kandangan, mengatakan bantuan disalurkan melalui rekening, untuk meringankan beban warga dan wujud perhatian dari Pemkab HSS.
"Bantuan diberikan Pemkab HSS diharapkan bisa menjadi contoh bagi warga yang sudah berkecukupan, untuk bersama-sama membantu keluarganya atau dilingkungannya yang mendapatkan musibah,"katanya, saat menyerahkan bantuan bertempat, di Lantai II Setda HSS, beberapa waktu lalu.
Dijelaskan dia, dana bantuan diserahkan secara langsung kepada delapan warga yang terkena musibah bencana alam, diantaranya yang ada di Kecamatan Angkinang, Daha Selatan, Padang Batung dan Kandangan.
Pemkab HSS selama ini berusaha keras mewujudkan kesejahteraan bagi warganya, banyak program yang dilakukan seperti beras sejahtera, rehab rumah dan salah satunya adalah pemberian santunan untuk korban bencana alam.
Walaupun bantuan disalurkan terkadang belum sesuai harapan, namun usaha yang dilakukan Pemkab HSS sebagai upaya membantu meringankan beban rakyat.
Selain delapan warga mendapatkan bantuan dana bencana alam, hari Selasa (6/3) kemarin Pemkab HSS kembali menyalurkan bantuan dana bagi warga yang mengalami musibah banjir di Desa Baruh Jaya, Kecamatan Daha Selatan.
Kepala Badan Penanggulan Bencana dan Kesbangpol HSS, Efran, mengatakan bantuan yang diberikan kepada warga di Desa Baruh Jaya total ada 213 orang.
“Dana bantuan yang diserahkan kepada para korban bencana alam disesuaikan jumlah dan peruntukannya sesuai dengan aturan yang berlaku,”katanya
Ditambahkan dia, bantuan yang diberikan diharapkan dapat digunakan untuk memperbaiki rumah masing-masing korban yang terkena musibah.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018