Martapura (Antaranews Kalsel) - Kepala Kepolisian Resor Banjar AKBP Takdir Mattanete menyerahkan bantuan bahan pokok kepada kaum duafa di sejumlah kawasan di kabupaten itu.


"Bantuan bahan pokok ini sebagai wujud kepedulian jajaran Polres Banjar kepada kaum duafa dan masyarakat yang kurang mampu," ujarnya di Kota Martapura, Rabu.

Ia mengatakan hal itu usai mengunjungi warga Desa Kelampaian Ilir, Kecamatan Astambul untuk menyerahkan paket bahan pokok kepada empat kaum duafa di desa itu.

Sebanyak empat kaum duafa yang menerima paket sembako berisi beras, mi instan, telur, kue bolu, gula, dan minyak goreng, yakni Salbiah (70) yang tinggal di Desa Kelampaian Ilir, Jamik (70), dan dua warga Desa Tambangan, yakni Masnah (80) serta Jubai (68).

"Pemberian paket sembako kepada kaum duafa berusia lanjut juga sebagai bentuk rasa syukur memperingati HUT Ke-71 Polwan," ucap perwira menengah yang didampingi sejumlah polwan itu.

Pihaknya memanfaatkan momentum Ramadhan untuk berbagi kepada kaum duafasehingga mereka bisa menikmati bahan pokok secara gratis.

"Kegiatan dalam bentuk bakti sosial ini juga sudah dilaksanakan pada sejumlah desa di Kabupaten Banjar difasilitasi pimpinan polsek sehingga masyarakat bisa terbantu," ujarnya.

Dia mengatakan bantuan diserahkan secara langsung ke rumah-rumah kaum duafa dengan harapan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan terutama, selama Ramadhan.

"Bantuan yang diberikan memang tidak seberapa jika dilihat dari nilainya, tetapi kami berharap kepedulian ini bisa membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokoknya," kata dia.

Salah seorang penerima bantuan, Jubai, mengaku gembira karena mendapatkan bantuan yang tidak disangka-sangka yang diserahkan langsung kepala kepolisian di daerah itu.

"Kami gembira dan bahagia karena polisi datang menyerahkan bantuan ini. Tentu saja kami sangat terbantu dengan bantuan sembako ini sehingga bisa untuk sehari-hari," katanya

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017