Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) meraih kategori utama terkait peningkatan kualitas keluarga daerah tingkat Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) karena komitmen pemerintah daerah setempat mendorong Desa Hilir Banua di kabupaten ini sebagai percontohan keberlanjutan program kesejahteraan keluarga.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak khususnya Desa Hilir Banua atas upaya yang telah dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas keluarga di kabupaten ini,” kata Wakil Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten HST Fauziah Hasby Mansyah Sabri di Barabai, Hulu Sungai Tengah, Selasa.

Baca juga: HST gelar penjurian tahap 2 sayembara desain Tugu Tapal Batas

Dia mengatakan capaian ini tidak terlepas dari sinergi lintas sektor terkait, baik dari kabupaten, kecamatan, desa beserta masyarakat yang mau menerima perubahan untuk membangun dan sangat mendukung dalam pelaksanaan peningkatan kualitas keluarga daerah.

“Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Kalsel kembali memberikan penghargaan ini karena Kabupaten HST berkomitmen memperhatikan kesejahteraan keluarga di desa/kelurahan,” ujarnya.

Sementara itu, Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM Sekretariat Daerah (Setda) Kalsel Husnul Hatimah mengatakan penghargaan ini diberikan bertepatan dengan rangkaian peringatan Hari Ibu 2024 di Kalsel.

Apalagi kader TP PKK yang merupakan kaum perempuan, kata dia, menjadi garda terdepan dalam peningkatan kualitas keluarga di berbagai daerah melalui program-program yang telah ditetapkan.

Baca juga: Pemkab HST bekali warga terkait publik speaking wujudkan desa inklusif

Menurut dia, keterlibatan perempuan di berbagai bidang telah mewarnai perjalanan panjang Provinsi Kalsel, utamanya terkait kesejahteraan keluarga.

Husnul mengatakan melalui organisasi/individu, kaum perempuan telah banyak menjalankan peran sebagai tenaga kesehatan, pelaku usaha, pekerja, seniman, pelajar, hingga ibu rumah tangga yang memastikan anggota keluarganya tetap sehat.

Bahkan, lanjut dia, dari ratusan ribu UMKM yang tersebar di 13 kabupaten/kota se-Kalsel, sebagian besar dikelola oleh kaum perempuan, mereka hadir sebagai kelompok perajin hingga tingkatan manajerial.

Husnul mengimbau peningkatan kesadaran dari seluruh pihak, termasuk dukungan solidaritas antar wanita untuk bersama-sama mewujudkan ekosistem lingkungan yang ramah bagi kaum perempuan berkiprah dan berkarya demi kemajuan bangsa.

“Pada momen Hari Ibu, mari kita sukseskan perempuan menyapa dan perempuan berdaya menuju Indonesia Emas 2045. Semoga perempuan di Kalimantan Selatan semakin unggul, tangguh, dan berdaya saing,” ujar Husnul.

Baca juga: Pemkab HST seleksi kompetensi PPPK sistem CAT wujudkan ASN profesional
 

Pewarta: Tumpal Andani Aritonang

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024