Universitas Lambung Mangkurat (ULM) telah mencetak sebanyak 576 dokter gigi hingga angkatan ke-35 guna menyokong layanan kesehatan di Kalimantan secara umum dan Kalimantan Selatan secara khusus.
"ULM satu-satunya kampus di Kalimantan yang memiliki Fakultas Kedokteran Gigi (FKG), sehingga kontribusinya sangat besar bagi layanan kesehatan gigi dan mulut di pulau ini," kata Rektor ULM Prof. Ahmad Alim Bachri di Banjarmasin, Minggu.

Baca juga: Universitas Lambung Mangkurat buka jalur RPL pada sejumlah prodi

Apalagi mahasiswa FKG ULM tak hanya berasal dari provinsi Kalsel, namun juga provinsi lainnya di Kalimantan yang setelah lulus kembali ke daerahnya masing-masing untuk mengabdi.

Alim menyebut kembali ke daerah asal untuk mengabdi menjadi harapan pihaknya agar layanan kesehatan gigi dan mulut dapat merata tidak hanya di wilayah perkotaan namun juga pedalaman kabupaten hingga pedesaan.

Dia pun menekankan dokter gigi jebolan FKG ULM harus menjalani pengabdian secara profesional dan proporsional dengan terus meningkatkan ilmu pengetahuan seiring perkembangan zaman.

Baca juga: ULM siapkan Prodi Ilmu Lingkungan sikapi krisis planet bumi

"Indonesia sangat membutuhkan kontribusi para dokter gigi dalam mewujudkan pembangunan bangsa menuju masyarakat yang sehat," tegasnya.

Sementara, Dekan FKG Prof. drg. Maharani Laillyza Apriasari mengatakan, pada pengambilan sumpah dokter gigi angkatan ke-35 dikukuhkan sebanyak 47 dokter gigi baru bergelar sarjana.

Dia menyarankan para lulusan FKG bisa melanjutkan studi strata dua (S2) atau spesialis sembari bisa memberikan pengabdian guna meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

Baca juga: ULM programkan revitalisasi menuju world class university

Pewarta: Firman

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024