Sejumlah berita seputar Kalimantan Selatan disiarkan, Senin (3/5/2024) mulai dari stok hewan kurban di Banjarbaru baik sapi maupun kambing mencukupi untuk Idul Adha 1445 Hijriah hingga keterlibatan peserta didik program paket pendidikan di Banjarbaru diharapkan mendorong peningkatan Indeks Pembangunan Manusia.
 
Berikut lima rangkuman berita seputar Kalsel yang masih menarik untuk dibaca kembali.
 
1. Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarbaru menyatakan ketersediaan hewan kurban jenis sapi dan kambing cukup terpenuhi untuk Idul Adha 2024.
Selengkapnya baca di Sini
 
2. Wali Kota Banjarbaru Provinsi Kalimantan Selatan Muhammad Aditya Mufti Ariffin menyebutkan keterlibatan peserta didik pada program paket pendidikan mampu meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).
Selengkapnya baca di Sini
 
3. Pemerintah Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalimantan Selatan menyatakan pedagang mampu menjual sapi sebanyak 200-250 ekor per hari di Pasar Hewan Pelaihari.
Selengkapnya baca di Sini
 
4. Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin Provinsi Kalimantan Selatan menggerakkan 395 posyandu balita untuk mengintervensi pencegahan stunting pada 2024.
Selengkapnya baca di Sini
 
5. Tim listrik SMK Negeri 1 Paringin, Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan meraih juara II lomba karya tulis ilmiah nasional Electrical & Computer Competition, Universitas Udayana, Bali.
Selengkapnya baca di Sini

 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Imam Hanafi


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024