Penjabat Bupati Tapin Provinsi Kalimantan Selatan Syarifuddin menyinggahi wisata Danau Desa Suato Lama saat acara keliling desa menaiki kendaraan trail bersama jajaran.

"Kalau kita lihat alam di sana cukup baik, tempatnya sangat teduh dan airnya sangat jernih," ujarnya di Desa Suato Lama, Tapin, Kamis.

Syarifuddin mengungkapkan wisata yang sudah lama di buka masyarakat ini kayak untuk dikembangkan lagi, misalnya penunjang wisata di area danau tersebut.

"Kita lihat di sini juga sudah ada sejumlah wahana, seperti dermaga dan sepeda air," ujarnya.

Baca juga: Pj Bupati Tapin serahkan bantuan truk sampah untuk Salam Babaris
 

Disebutkan Syarifuddin  pengajuan pengembangan wisata Danau Suato Lama ini bisa diajukan melalui Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) pada Februari nanti.

"Paling tidak apa yang dikehendaki masyarakat bisa terwujud, untuk menunjang wisata ini," ujarnya.

Sebagai catatan, Pj Bupati Tapin memberikan saran agar promosi wisata Danau Suato Lama ini gencar dilakukan di sosial media agar banyak dikenal orang. 

Baca juga: Pj Bupati Tapin bagikan beras tekan kemiskinan saat keliling desa naik trail
 

Lokasi wisata ini pun cukup mudah di akses, cocok untuk rekreasi keluarga. Jalan penghubung desa di Kecamatan Salam Babaris juga lumayan mulus bisa di akses kendaraan roda empat maupun roda doa.

Danau yang memiliki air jernih dan lingkungan yang nyaman ini juga cukup dekat dengan pemukiman masyarakat.
   

Pewarta: M Fauzi Fadillah

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024