Salawat atas Nabi Muhammad Saw dengan pimpinan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD)  Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor mengiringi gerakan jalan santai partai politik tersebut tingkat provinsi setempat di Banjarmasin, Sabtu.

Gerakan jalan santai dengan dominasi baju kaos kuning pesertanya lebih kurang seribu orang bukan saja warga "Kota Seribu Sungai" Banjarmasin, tapi juga dari daerah kabupaten sekitar dan hadir pula dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar.

Baca juga: Golkar terus perjuangkan kesejahteraan rakyat

Ketua DPD Partai Golkar Kalsel yang akrab dengan sapaan Paman Birin dan juga Gubernur provinsi setempat dalam sambutan singkatnya antara lain berharap dengan mengucap salawat mendapatkan berkah dalam hidup dan kehidupan.

Selain itu, gerak jalan santai dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 Partai Golkar salah satu upaya mewujudkan kesehatan dan kebugaran.

"Karena sebagaimana peribahasa; dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat pula," demikian Paman Birin didampingi Sekretaris DPD Partai Golkar Kalsel H Supian HK yang juga Ketua DPRD provinsi setempat.

Baca juga: Gerak jalan sehat warnai HUT ke-59 Golkar di Banjarmasin
 
Sebagian dari lebih kurang seribu peserta gerak jalan santai dalam rangkaian HUT ke-59 partai politik tersebut di Banjarmasin, Sabtu (4/11/2023). (ANTARA/Syamsuddin Hasan)
 

Pada kesempatan tersebut Paman Birin kembali mengkampanyekan "Kalsel Babussalam" atau daerah yang penuh kesejahteraan dan keselamatan.

Gerak jalan santai Partai Golkar tersebut bertabur hadiah dengan hadiah utama berupa melaksanakan ibadah umrah tersedia untuk 15 orang di antaranya dari pribadi Paman Birin dua dan DPP satu.

Sedangkan hadiah lainnya berupa sapi, kambing, belasan sepeda listrik, puluhan sepeda gunung, ratusan paket sembako.

Baca juga: Kalsel kemarin, Polres Tanah Laut ungkap temuan kerangka manusia hingga klarifikasi kasus Ketua DPRD Balangan

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023